PENGARUH KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PADA MATA PELAJARAN FIQIH KELAS III DI MI MA’ARIF NU 1 LANGGONGSARI KECAMATAN CILONGOK TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Lely Isnaeni, 1423305156 (2020) PENGARUH KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PADA MATA PELAJARAN FIQIH KELAS III DI MI MA’ARIF NU 1 LANGGONGSARI KECAMATAN CILONGOK TAHUN PELAJARAN 2017/2018. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (655kB) | Preview
[img] Text
LELY ISNAENI_PENGARUH KOMPETENSI PEDAGOGIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN FIQ.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Belajar mengajar adalah suatu kegiatan yang bernilai edukatif. Nilai edukatif mewarnai interaksi yang terjadi antara guru dan anak didik. Interaksi yang bernilai edukatif ini dikarenakan kegiatan belajar mengajar yang dilakukan, di arahkan, untuk mencapai tujuan yang telah dirumuskan sebelum pengajaran dilakukan. Adapun hasil yang dicapai siswa dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Guru merupakan salah satu dari pengaruh eksternal siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh kompetensi pedagogik terhadap hasil belajar siswa. Pada penelitian ini akan dibuktikan, apakah kompetensi pedagogik guru berpengaruh secara signifikan tethadap hasil belajar siswa di MI MA’arif NU 01 Langgongsari Kecamatan Cilongok. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian korelasi. Variabel dalam penelitian ini adalah kompetensi pedagogik guru kelas yang merupakan variabel bebas (independent) dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Fiqih sebagai variabel terikat (dependent). Populasi dalam penelitian ini yaitu kelas III A dan kelas III B yang berjumlah 51 orang, sampel diambil secara acak melalui teknik stratified random sampling yang berjumlahn 45 orang. Pengambilan jumlah sampel sebesar 45 orang menggunakan tabel Issac dan Michael. Teknik pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner. Data yang terkumpul di analisis dengan teknik regresi linear sederhana. Adapun hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kompetensi pedagogik berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar siswa kelas III di MI Ma’arif NU 01 Langgongsari Kecamatan Cilongok dengan pengaruhnya sebesar 8,8% sedangkan sisanya 91,2% dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kompetensi, pedagogik, Hasil Belajar Siswa, Fiqih.
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.322 Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 28 Feb 2020 07:28
Last Modified: 28 Feb 2020 07:28
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/7063

Actions (login required)

View Item View Item