Pelaksanaan Pembekalan Keterampilan Kewirausahaan di Panti Asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga

MUFIDATUL CHASANAH, 1522401066 (2020) Pelaksanaan Pembekalan Keterampilan Kewirausahaan di Panti Asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (557kB) | Preview
[img] Text
MUFIDATUL CHASANAH_PELAKSANAAN PEMBEKALAN KETERAMPILAN KEWIRAUSAHAAN DI PANTI ASUHAN AL KHOEROT B.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan 1) bagaimana perencanaan pembekalan keterampilan kewirausahaan di panti asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga; 2) bagaimana pengorganisasian pembekalan keterampilan kewirausahaan di panti asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga; 3) bagaimana pelaksanaan pembekalan keterampilan kewirausahaan di panti asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga; dan 4) bagaimana pengawasan pembekalan keterampilan kewirausahaan di panti asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan penelitian kalitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan antara lain observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang telah diperoleh selama penelitian dianalisis dengan cara mereduksi data (data reduction), menyajian data (data display), verifikasi data (conclusion drawing/verification), dan menarik kesimpulan dari hasil penelitian tersebut. Hasil dari Pelaksanaan pembekalan keterampilan kewirausahaan di panti asuhan Al Khoerot Bukateja Purbalingga adalah: 1) Tata boga dilakukan 2 minggu sekali. Yang mengampu keterampilan tata boga adalah mba naela. Dalam keterampilan tata boga yang di buat adalah olahan kue kering, kue ulang tahun, susu kedelai, dan aneka snack lainnya. 2) Driver/ supir dan montir, 1 minggu sekali yakni di hari minggu.Keterampilan ini mempunyai fasilitas berupa 2 buah mobil sebagai sarana penunjang keberhasilan keterampilan driver/montir. Yang mengampu keterampilan ini adalah mas Tarman salah satu pengurus di panti asuhan Al Khoerot. 3) Menjahit,1 minggu sekali.Keterampilan Menjahit dilakukan di hari minggu, di ruangan khusus menjahit dilengkapi dengan fasilitas berupa 10 mesin jahit. Keterampilan ini diisi oleh mentor yang berasal dari SMK Ma’arif Bukateja dan diampu oleh salah satu pengurus pant asuhan Al Khoerot bernama mas Randu. 4) Berternak, setiap hari.Hewan-hewan yang diternak antara lain adalah kambing, ayam, entok, ikan mujaer, dan grameh. Yang mengampu kegiaan ini adalah mas Machfud. 5) Berkebun, 1 minggu sekali.Kegiatan berkebun ini dilakukan di perkebunan/ sawah yang dimiliki oleh panti asuhan yang berlokasi di depan panti asuhan. Biasanya, yang ditanam adalah jagung, sawi, padi, kangkung dan aneka sayur lainnya. Pengurus yang bertugas mengampu keterampilan ini adalah mas turimin. Kata Kunci: Keterampilan Kewirausahaan, Panti Asuhan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Kewirausahaan, Panti Asuhan.
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.6 Organisasi > 2x6.61 Organisasi Sosial
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 29 Jan 2020 02:43
Last Modified: 29 Jan 2020 02:43
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6877

Actions (login required)

View Item View Item