IMPLEMENTASI KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK INTEGRATIF DI MIN 1 TEGAL DAN MI LUQMAN AL HAKIM SLAWI

Fatahillah, Fatahillah (2019) IMPLEMENTASI KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK INTEGRATIF DI MIN 1 TEGAL DAN MI LUQMAN AL HAKIM SLAWI. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I PENDAHULUAN_BAB V KESIMPULAN DAN PENUTUP_DAFTAR .pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
FATAHILLAH_IMPLEMENTASI KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DALAM PEMB.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://repository.iainpurwokerto.ac.id

Abstract

Upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu guru terus dilakukan, antara lain pada aspek kompetensi pedagogik. Seorang guru diharapkan mampu menguasai kompetensi pedagogik yang dapat membekalinya menjadi pendidik berkualitas, dan menghasilkan siswa dengan prestasi yang memuaskan sesuai harapan. Dalam penelitian ini, masalah umum yang dikemukakan adalah bagaimana implementasi kompetensi pedagogik guru dalam pembelajaran tematik integratif? Dan bagaimana pembelajaran tematik integratif yang dilakukan guru kelas 5 di MIN 1 Tegal dan MI Luqman Al Hakim Slawi? Berdasarkan tujuannya penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel tunggal yaitu kompetensi pedagogik guru dalam pembelajaran tematik integratif. Data penelitian dikumpulkan menggunakan teknik wawancara kepada 7 informan yaitu guru kelas 5 dan kepala MIN 1 Tegal dan MI Luqman Al Hakim Slawi, dan observasi pada saat proses pembelajaran, serta dokumentasi. Kemudian data dianalisis dengan model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kompetensi aspek memahami karakteristik peserta didik sudah dilaksanakan, 2) Kompetensi aspek menguasai teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran sudah dilaksanakan, 3) Kompetensi aspek pengembangan kurikulum sudah dilaksanakan, 4) Kompetensi aspek kegiatan pembelajaran yang mendidik sudah dilaksanakan, 5) Kompetensi aspek pengembangan potensi peserta didik sudah dilaksanakan, 6) Kompetensi aspek komunikasi dengan peserta didik sudah dilaksanakan, 7) Kompetensi aspek penilaian dan evaluasi MIN 1 Tegal dan MI Luqman Al Hakim Slawi sudah dilaksanakan, namun tingkat keoptimalan dalam pelaksanaan semua aspek kompetensi tersebut ada perbedaan antara guru yang satu dengan yang lain, dan 8) MIN I Tegal dan MI Luqman Al Hakim Slawi sudah melaksanakan pembelajaran tematik integratif sesuai sintaks pembelajaran tematik integratif, dengan kemampuan yang berbeda-beda.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Implementasi Kompetensi Pedagogik Guru, Pembelajaran Tematik Integratif
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Teachers and Teaching > 371.12 Professional Qualifications of Teacher
Divisions: Pascasarjana > Ilmu Pendidikan Dasar Islam
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 28 Oct 2019 09:44
Last Modified: 28 Oct 2019 09:44
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6279

Actions (login required)

View Item View Item