TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP JUAL BELI ULAT KANDANG (Studi Kasus di Desa Bajing Kecamatan Kroya Kabupaten Cilacap)

Laeli Badriyah, 1223202037 (2019) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP JUAL BELI ULAT KANDANG (Studi Kasus di Desa Bajing Kecamatan Kroya Kabupaten Cilacap). Skripsi thesis, IAIN.

[img] Text
COVER_BAB I_BAB II_BAB III_BAB IV_BAB V DAN DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Manusia adalah makhluk sosial. Yang dimaksud dengan makhluk sosial adalah makhluk yang tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan orang lain. Salah satu diantaranya yaitu melakukan perdagangan atau jual beli seperti yang dilakukan di Desa Bajing yakni jual beli ulat yang mana penjual menawarkan ulat kandang kepada pembeli dengan harga yang telah disepakati kedua belah pihak. Dengan berkembangnya kehidupan terutama pemanfaatan barang-barang yang mengandung najis seperti ulat kandang yang berasal dari kotoran ayam, memunculkan praktek jual beli dengan obyek barang yang menjijikkan. Dari sinilah awal mulanya penelitian ini dilaksanakan dengan obyek penelitian jual beli ulat kandang yang terjadi di Desa Bajing Kecamatan Kroya Kabupaten Cilacap dan untuk menggali bagaimana pandangan hukum Islam terhadap pelaksanaan jual beli ini. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan studi kasus yaitu suatu penelitian yang dilakukan di lapangan atau lokasi penelitian, suatu tempat yang dipilih sebagai lokasi untuk menyelidiki gejala obyektif yang terjadi di lokasi tersebut. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber data primer yaitu sumber data yang diperoleh langsung dari subjek penelitian dan sumber data sekunder yaitu sumber data yang diperoleh dari catatan dan buku-buku yang terkait dengan permasalahan yang penulis kaji. Pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan yuridis sosiologis dan teknik pengumpulan data peneliti ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan metode analisis data induktif yaitu dimulai dengan jalan mendeskripsikan temuan dilapangan. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa pelaksanaan jual beli ulat kandang yang terjadi di desa Bajing Kecamatan Kroya adalah dengan cara datang langsung untuk membeli ulat kandang dengan harga yang telah disepakati. Berdasarkan tinjauan hukum Islam tentang jual beli ulat kandang menurut madzhab Hanafi dan madzhab Maliki adalah diperbolehkan, meskipun ulat kandang berasal dari kotoran ayam yang menjijikkan dan najis akan tetapi ulat kandang menjadi hal yang bermanfaat yaitu sebagai pakan burung dan sangat dibutuhkan dan bermanfaat untuk kepentingan orang banyak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Hukum Islam, Jual Beli,Ulat Kandang.
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.2 Muamalah > 2x4.21 Jual Beli (Termasuk Salam dan Lelang)
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 13 Sep 2019 03:41
Last Modified: 13 Sep 2019 03:41
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6073

Actions (login required)

View Item View Item