UPAYA TENAGA PENDIDIK DALAM MENUMBUHKAN KREATIVITAS SISWA DI TK KUNCUP MEKAR BANYUMAS

: Fitri Mardiyah, 1522401013 (2019) UPAYA TENAGA PENDIDIK DALAM MENUMBUHKAN KREATIVITAS SISWA DI TK KUNCUP MEKAR BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (399kB) | Preview
[img] Text
FITRI MARDIYAH_UPAYA TENAGA PENDIDIK DALAM MENUMBUHKAN KREATIVITAS SISWA DI TK KUNCUP MEKAR BANYU.pdf
Restricted to Registered users only

Download (759kB)

Abstract

Kreativitas merupakan kemampuan yang mencerminkan kelancaran, keluwesan dan orisinalitas dalam berpikir serta kemampuan untuk mengelaborasi suatu gagasan. Ada banyak cara yang dapat diupayakan untuk menumbuhkan/mengembangkan kreativitas seperti melalui proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana upaya yang dilakukan tenaga pendidik di TK Kuncup Mekar Banyumas dalam menumbuhkan kreativitas siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif analitik. Subjek penelitian ini adalah tenaga pendidik dan kepala sekolah. Sedangkan yang menjadi objek penelitian adalah upaya yang dilakukan tenaga pendidik dalam menumbuhkan kreativitas siswa di TK Kuncup Mekar Banyumas. Dalam teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis datanya dilakukan secara induktif, yang terdiri dari: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya yang dilakukan oleh tenaga pendidik di TK Kuncup Mekar Banyumas dalam menumbuhkan kreativitas siswa yaitu melalui proses pembelajaran. Upaya menumbuhkan kreativitas siswa lebih banyak dilakukan oleh tenaga pendidik pada tahap perencanaan pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran. Upaya yang dilakukan oleh tenaga pendidik pada tahap perencanaan pembelajaran yaitu berkaitan dengan modifikasi kurikulum berupa membuat inovasi pada setiap pembelajaran dan memadukan banyak disiplin ilmu dalam satu bidang tertentu. Sedangkan upaya yang dilakukan oleh tenaga pendidik pada tahap pelaksanaan pembelajaran yaitu berkaitan dengan sikap tenaga pendidik dan falsafah mengajar. Berkaitan dengan sikap tenaga pendidik yaitu: tenaga pendidik di TK Kuncup Mekar Banyumas selalu memberikan motivasi kepada siswa, selalu menghargai dan memberi pujian kepada siswa, dan menciptakaan lingkungan yang kondusif merangsang kreativitas siswa. Sedangkan berkaitan dengan falsafah mengajar yaitu: tenaga pendidik di TK Kuncup Mekar Banyumas melaksanakan pembelajaran yang bersifat bebas, mendekatkan pengalaman belajar dengan pengalaman dunia nyata, tenaga pendidik mendorong siswa untuk menghasilkan gagasan baru dan produk baru, dan tenaga pendidik memberikan kesempatan kepada siswa untuk mendalami topik yang dipilih oleh siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Upaya Tenaga Pendidik, Kreativitas.
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3201 Pengajaran dan Staf Pengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 03 Sep 2019 03:20
Last Modified: 03 Sep 2019 03:20
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/6037

Actions (login required)

View Item View Item