MANAJEMEN PENGEMBANGAN BAKAT MINAT SISWA MI MA’ARIF NU 01 DAWUHAN WETAN KEDUNGBANTENG BANYUMAS

Vita Septia Pratami, NIM. 1223303094 (2019) MANAJEMEN PENGEMBANGAN BAKAT MINAT SISWA MI MA’ARIF NU 01 DAWUHAN WETAN KEDUNGBANTENG BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (732kB) | Preview
[img]
Preview
Text
VITA SEPTIA PRATAMI_MANAJEMEN PENGEMBANGAN BAKAT MINAT SISWA MI MA’ARIF NU 01 DAWUHANWETAN KEDUNG.PDF

Download (730kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas manajemen pengembangan bakat minat siswa di MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan. Kajiannya dilatarbelakangi oleh pengelolaan pengembangan bakat dan minat siswa. Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: (1) Bagaimana perencanaan bakat minat siswa MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan? (2) Bagaimana pelaksanaan bakat minat siswa MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan? (3) Bagaimana pengawasan bakat minat siswa MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan?. Permasalahan tersebut dibahas melalui studi lapangan yang dilaksanakan di Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan. Sekolahan tersebut dijadikan sebagai sumber data untuk mendapatkan data manajemen pengembangan bakat dan minat siswa. Datanya diperoleh dengan cara wawancara terstruktur, observasi, angket dan dokumen. Kajian ini menunjukkan bahwa: (1) Proses perencanaan pengembangan bakat minat siswa di MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan adalah berdasarkan keinginan siswa. Siswa baru tidak diidentifikasi bakat minatnya dengan alat apapun, namun siswa dibebaskan untuk memilih bakat minat sesuai dengan keinginan siswa masing-masing. Siswa dapat mengisi blangko yang telah di siapkan oleh Madrasah, bagi siswa yang belum pandai membaca bisa di bantu oleh guru. Hal itu bertujuan agar siswa dapat memutuskan apa bakat minatnya yang pasti dengan kemantapan hati dan sesuai dengan keputusannya sendiri serta dapat mempertanggung jawabkan pilihannya. (2) Dalam pelaksanaan pengembangan bakat minat siswa di MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan menyelenggarakan pendidikan ketrampilan (ekstrakurikuler) yang dilaksanakan diluar jam pelajaran dan dibimbing oleh guru dari luar madrasah maupun dari dalam madrasah. (3) Hasil pengawasan dari proses pengembangan diri (bakat minat) siswa dalam meningkatkan potensi berorganisasi siswa MI Ma’arif NU 01 Dawuhanwetan yaitu: a). Siswa mampu mengambil keputusan sendiri. b). Para Siswa mampu mengorganisir teman dan adik kelasnya. c). Siswa berani tampil percaya diri. d). Memiliki sikap adil. e). Mampu mengendalikan organisasi. f). Memiliki jiwa keikhlasan. (4) Dalam penilaian pengembangan bakat minat siswa dilaksanakan setiap hari senin pada saat upacara selesai dan dilaksanaakan di lapangan madrasah dengan cara memanggil satu-persatu siswa yang tidak mengikuti kegiatan ekstrakulikuler.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Bakat, dan Minat.
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.8 Students
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 15 May 2019 03:21
Last Modified: 15 May 2019 03:21
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/5449

Actions (login required)

View Item View Item