PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMPETENSI, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN UNIT PENGUSAHAAN ASET PADA PT. KERETA API INDONESIA (PERSERO) DAERAH OPERASI V PURWOKERTO

Charolita Suwandi, NIM. 1423203047 (2019) PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMPETENSI, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN UNIT PENGUSAHAAN ASET PADA PT. KERETA API INDONESIA (PERSERO) DAERAH OPERASI V PURWOKERTO. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
JUDUL_BAB 1_BAB 5_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
skripsi FULL charolita.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
Official URL: http://lib.iainpurwokerto.ac.id

Abstract

Menurut Sadarmayanti, faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja antara lain sikap dan mental, pendidikan, keterampilan, manajemen kepemimpinan, tingkat penghasilan, gaji dan kesehatan, jaminan sosial, iklim kerja, sarana dan prasarana, teknologi, dan kesempatan berprestasi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara parsial dan simultan pengaruh variabel kepemimpinan, kompetensi, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan Unit Pengusahaan Aset Pada PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi V Purwokerto. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Menggunakan jenis penelitian lapangan (field research), yaitu peneliti terjun langsung ke lapangan dengan membagikan kuesioner kepada seluruh karyawan Unit Pengusahaan Aset yang berjumlah 15 orang. Dalam penelitian ini mengambil sampel sebanyak 15 karyawan dengan menggunakan metode sampel jenuh. Uji instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Dan metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda yang digunakan dengan uji F dan uji T. Berdasarkan hasil penelitian yang diolah dengan menggunakan mixrosoft excel dan SPSS 16 dapat diketahui bahwa adanya pengaruh yang signifikan dari variabel kompetensi dengan nilai thitung (8,439) > ttabel (2,200) dengan tingkat signifikan 0,000 dan variabel kompensasi dengan nilai thitung (2,375) > ttabel (2,200) dengan tingkat signifikan 0,037, maka H0 ditolak dan H1 diterima. Dan variabel kepemimpinan yang memiliki hasil thtung (-0,813) < ttabel (2,200) dengan tingkat signifikan 0,434 maka H0 diterima dan H1 ditolak berarti tidak ada pengaruh antara variabel kepemimpinan dengan kinerja karyawan. Sedangkan uji F diperoleh nilai Fhitung sebesar (53,769) > Ftabel (3,587) dengan signifikan 0,000 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel-variabel independen mempengaruhi variabel dependen secara bersama-sama.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Kompetensi, Kompensasi, dan Kinerja Karyawan.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.3 Manajemen Personalia
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 07 Feb 2019 07:18
Last Modified: 07 Feb 2019 07:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/5045

Actions (login required)

View Item View Item