IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS V D SD TERPADU PUTRA HARAPAN BANTARSOKA PURWOKERTO BARAT TAHUN PELAJARAN 2018/2019

AFIFAH APRILIANA, NIM. 1423305004 (2018) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS V D SD TERPADU PUTRA HARAPAN BANTARSOKA PURWOKERTO BARAT TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (543kB) | Preview
[img] Text
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS V D SD TERPADU PUTRA HARAPAN~1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (963kB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah adanya kesan bahwa masih ada sebagian siswa yang menganggap pelajaran matematika itu sulit. Oleh karena itu minat siswa untuk belajar matematika rendah. Hal ini bisa dilihat dari hasil angket mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) yang diberikan kepada siswa, dengan menunjukkan hasil 65,8% responden menyatakan kalau siswa tidak senang belajar metamatika karena matematika sulit. Salah satu cara yang dilakukan oleh guru agar siswa menganggap matematika tidak sulit yaitu dengan penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Model Problem Based Learning ini telah digunakan guru berkali-kali dalam pembelajaran matematika di Kelas V D SD Terpadu Putra Harapan yang disesuaikan dengan materi dan kondisi siswa. Dan dianggap oleh guru sebagai salah satu model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan analisis siswa, memotivasi daya minta membaca, dan dapat membelajarkan siswa secara individu maupun kelompok untuk memecahkan suatu masalah menggunakan pengetahuannya. Tujuan penelitian ini dalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana implementasi model pembelajaran Problem Based Learning pada pembelajaran matematika kelas V D SD Terpadu Putra Harapan Bantarsoka Purwokerto Barat tahun pelajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan jenis penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis model Miles Huberman yaitu reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukan bahwa implementasi model pembelajaran Problem Based Learning pada pembelajaran matematika di kelas V D SD Terpadu Putra Harapan berjalan dengan baik dan telah sesuai dengan teori dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan dan Penjaminan Mutu Pendidikan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Guru sudah menerapkan semua tahapan dalam model pembelajaran Problem Based Learning yaitu mengorientasikan peserta didik terhadap masalah, mengorganisasi peserta didik untuk belajar, membimbing penyelidikan individual maupun kelompok, mengembangkan dan menyajikan hasil karya, serta menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah. Akan tetapi, dalam kegiatan pembelajaran terdapat proses dimana penggunaan medianya tidak sesuai untuk dijadikan sebagai alat peraga yang menjelaskan konsep pecahan. Media tersebut adalah botol air minum yang berisi air.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Model, pembelajaran, matematika, PBL.
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.7 Mathematics for Elementary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Sdr Prakerin 123
Date Deposited: 06 Feb 2019 08:05
Last Modified: 06 Feb 2019 08:05
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/5022

Actions (login required)

View Item View Item