ANALISIS PENERAPAN ETIKA BISNIS ISLAM PADA CV. WAHANA SATRIA PURWOKERTO

ISNAINI NUR ARIFIN, NIM. 1423203152 (2018) ANALISIS PENERAPAN ETIKA BISNIS ISLAM PADA CV. WAHANA SATRIA PURWOKERTO. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.PDF

Download (1MB) | Preview
[img] Text
ISNAINI NUR ARIFIN_ANALISIS PENERAPAN ETIKA BISNIS ISLAM.PDF
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada penerapan etika bisnis Islam yang diterapkan di CV. Wahana Satria, yang mana perusahaan ini merupakan sebuah perusahaan percetakan dan digital printing yang bertahan lama kurang lebih 24 tahun. Hal ini dikarenakan perusahaan bisa menjalankan usahanya sesuai dengan visi dan misi Islam. Walaupun dalam visi dan misi perusahaan belum mengedepankan keberkahan dalam memperoleh keuntungan. Namun dalam praktek bisnisnya telah mengedepankan keberkahan dalam memperoleh keuntungan. Penelitian ini untuk menjawab pertanyaan bagaimana penerapan etika bisnis Islam di CV. Wahana Satria Purwokerto. Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian kualitatif yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian. Metode pengumpulan data yang digunakan terdiri dari observasi, wawancaradan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan 3 tahapan analisis yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa CV. Wahana Satria telah menerapkan konsep etika bisnis Islam.Hal ini dapat dilihat dari lima konsep etika bisnis Islam yaitu: (1) Keesaan dengan memberikan pelayanan yang sama kepada konsumen, mewajibkan karyawatinya menggunakan jilbab dan mewajibkan semua karyawan untuk mengikuti pengajian rutin (pengajian al-Qur’an dan motivasi) setiap hari Jum’at, serta mewajibkan semua karyawan untuk sholat tepat waktu dan berjamaah di masjid khususnya untuk karyawan laki-laki. (2)Keseimbangan, dapat dilihat dari penetapan harga yang sesuai dengan standar dan kualitas barang yang dimiliki perusahaan. (3) Kehendak bebas, perusahaan memberikan kebebasan kepada konsumen untuk melakukan kontrak dengan perusahaan ini atau dengan perusahaan lain. (4)Tanggung jawab dengan menyelesaikan pesanan sesuai perjanjian. (5)Kebajikan, perusahaan menjadi donatur dan bertanggungjawab atas kelancaran semua operasional masjid yang dekat dengan percetakan (Masjid AlAmin), mempunyai rumah Tahfiz, mengadakan acara doa bersama anak yatim ketika perusahaan telah mengadakan mesin baru, serta memberikan diskon kepada mereka yang mengajukan dana proposal kegiatan. Namun masih ada kekurangan dalam penerapan konsep keesaan dan kebajikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Etika Bisnis Islam, CV Wahana Satria
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.1 Organization Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Sdri Siswa Prakerin
Date Deposited: 18 Jan 2019 03:02
Last Modified: 18 Jan 2019 03:02
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/4838

Actions (login required)

View Item View Item