Implementasi Metode Bernyanyi dengan Media Kartu Dalam Mengembangkan Keterampilan Membaca dan Menulis Aksara Jawa Nglegena Siswa kelas III A Pada Mata Pelajaran Bahasa Jawa di MI Negeri 3 Banyumas Tahun pelajaran 2017/2018

TITIS RIZQY, 1423305175 (2018) Implementasi Metode Bernyanyi dengan Media Kartu Dalam Mengembangkan Keterampilan Membaca dan Menulis Aksara Jawa Nglegena Siswa kelas III A Pada Mata Pelajaran Bahasa Jawa di MI Negeri 3 Banyumas Tahun pelajaran 2017/2018. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (976kB) | Preview
[img] Text
TITIS RIZQY_IMPLEMENTASI METODE BERNYANYI DENGAN MEDIA KARTU DALAM MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN MEM.pdf
Restricted to Registered users only

Download (974kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan membaca dan menulis aksara Jawa Nglegena siswa kelas III A pada mata pelajaran bahasa Jawa di MI Negeri 3 Banyumas. Latar belakang dari penelitian ini adalah sulitnya siswa dalam memahami huruf-huruf Jawa karena terlebih karena dalam aksara Jawa mempunyai berbagai macam bentuk dan aturan penulisan yang rumit juga dalam mata pelajaran bahasa Jawa tidak terfokus kepada materi aksara Jawa saja, namun masih ada materi lain yang harus dipelajari juga guru dalam mengajar masih klasikal atau menggunakan cara-cara mengajar yang seperti biasa seperti ceramah, bercerita, dan diskusi lain-lain. Sehingga apabila semakin berlanjut yang ditakutkan adalah ketika siswa menginjak ke kelas yang lebih tinggi, mereka akan susah untuk memahami aksara Jawa. Terlebih aksara Jawa Nglegena merupakan aksara Jawa Nglegena merupakan aksara Jawa yang paling dasar untuk diajarkan. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data yang dilakukan melalui proses observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah guru, peserta didik dan kepala sekolah di MI Negeri 3 Banyumas. Objek yang dikaji Implementasi metode bernyanyi dengan media kartu dalam mengembangkan ketrampilan membaca dan menulis aksara Jawa Nglegena siswa kelas III A Pada mata pelajaran bahasa Jawa di MI Negeri 3 Banyumas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang peneliti gunakan ada 3 yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan uji keabsahan data menggunakan presintent observation (ketekunan pengamatan), triangulasi data, dan member check (pengecekan anggota). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menggunakan metode bernyanyi dengan media kartu dapat mengembangkan ketrampilan membaca dan menulis aksara Jawa Nglegena. Yang dapat dilihat dari hasil observasi yang menunjukan bahwasanya siswa dapat membaca dan menulis aksara Jawa Nglegana dari membaca kata dan kalimat menggunakan aksara Jawa Nglegena, menulis aksara Jawa Nglegena, menuliskan kata dan kalimat menggunakan aksara Jawa Nglegena. Hal ini menunjukan bahwa MI Negeri 3 Banyumas telah berhasil menerapkan metode bernyanyi dengan media kartu dalam mengembangkan keterampilan membaca dan menulis aksara Jawa Nglegena.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: :Metode bernyanyi, Media Kartu, Aksara Jawa Nglegena, Siswa kelas III A MI Negeri 3 Banyumas
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.4 Reading
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 08 Oct 2018 07:08
Last Modified: 08 Oct 2018 07:08
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/4516

Actions (login required)

View Item View Item