PENGELOLAAN PEMASARAN PRODUK SI MANTAB di AL MA’WA NU TOUR & TRAVEL CILACAP

Riska Nurjanah, NIM. 1423104034 (2018) PENGELOLAAN PEMASARAN PRODUK SI MANTAB di AL MA’WA NU TOUR & TRAVEL CILACAP. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (932kB) | Preview
[img] Text
RISKA NURJANAH_PENGELOLAAN PEMASARAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

perjalanan ibadah haji dan umroh adalah perjalanan yang suci yang memerlukan kesiapan fisik dan mental, termasuk pengetahuan tentang manasik dan perjalanan ibadah haji. Dengan begitu banyaknya Biro Perjalanan Ibadah Umroh yang melayani masyarakat untuk melaksanakan ibadah umroh, dan semakin bertambahnya peminat ibadah umroh disertai dengana banyaknya permintaan sehingga semakin besar tantangan untuk meningkatkan kualitas strategi pemasaran biro haji dan umroh. Oleh sebab itu, penulis tertarik untuk melakukan penelitian secara mendalam mengenai strategi pemasaran haji dan umroh yang di Al Ma’wa NU Tour & Travel Cilacap. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui persoalan strategi pemasaran yang ada di Al Ma’wa NU Tour & Travel Cilacap. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan mengambil lokasi penelitian di Al Ma’wa NU Tour & Travel Cilacap. Data-data dalam penelitian berupa data-data kualitatif yang berupa data primer dan data sekunder. Data-data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Data-data yang sudah terkumpul dianalisis dengan metode analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi pemasaran yang di terapkan oleh Al Ma’wa NU Tour & Travel meliputi (1) penyebaran brosur kepada karyawan perusahaan, pedagang, guru, PNS dan Masjid (2) mendatangi event atau expo yang bertujuan untuk mempromosikan program yang ada di Al Ma’wa NU Tour & Travel (3) Pemasaran melalui sosial media berupa facebook, istagram dan web (4) melakukan kunjungan rumah atau door to door (5) promosi dari mulut ke mulut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: bisnis travel, perjalanan ibadah, pengelola tour
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing
Divisions: Fakultas Dakwah > Manajemen Dakwah
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 30 Sep 2018 23:39
Last Modified: 30 Sep 2018 23:39
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/4447

Actions (login required)

View Item View Item