KOMPETENSI PROFESIONAL GURU MI MA’ARIF NU PASIR KULON KECAMATAN KARANGLEWAS KABUPATEN BANYUMAS

NOVITA EKA DAMAYANTI, NIM. 1423305030 (2018) KOMPETENSI PROFESIONAL GURU MI MA’ARIF NU PASIR KULON KECAMATAN KARANGLEWAS KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (917kB) | Preview
[img] Text
KOMPETENSI PROFESIONAL GURU MI MA’ARIF NU PASIR KULON KECAMATAN KARANGLEWAS KABUPATEN BANYUMAS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Untuk dapat melaksanakan peranannya tersebut guru harus mempunyai kompetensi sebagai modal dasar dalam mengemban tugas dan kewajibannya. Salah satu kompetensi tersebut adalah kompetensi profesional. Kompetensi profesional, artinya seorang guru harus memiliki pengetahuan yang luas, mendalam dari bidang studi yang diajarkannya, memilih dan menggunakan berbagai metode mengajar dalam proses belajar mengajar yang diselenggarakannya. Selain kompetensi profesional yang harus dimiliki oleh guru yaitu kompetensi pedagogik, kompetensi sosial dan kompetensi kepribadian. Dalam hal ini banyak guru yang dalam mengemban tugasnya tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Maka dari situlah penulis merasa tertarik untuk melakukan penelitian mengenai kompetensi profesional guru MI Ma‟arif NU Pasir Kulon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kompetensi profesional guru MI Ma‟arif NU Pasir Kulon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas, sedangkan tujuan dari penelitian ini yaitu untuk dapat mendeskripsikan kompetensi profrsional guru MI Ma‟arif NU Pasir Kulon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), penelitian kualitatif lebih bersifat deskriptif. Data yang terkumpul berbentuk kata-kata atau gambar, sehingga tidak menekankan pada angka. Metode penelitian kualitatif itu dilakukan secara intensif, peneliti ikut berpartisipasi lama di lapangan, mencatat secara hati-hati apa yang terjadi, melakukan analisis reflektif terhadap berbagai dokumen yang ditemukan di lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, redusi data (data reduction), penyajian data (data display), penyimpulan dan verivikasi data. Dari hasil penelitian yang telah dilaksanakan oleh penulis tentang kompetensi profesional guru di MI Ma‟arif NU Pasir Kulon Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas maka dapat disimpulkan bahwa guru MI Ma‟arif NU Pasir Kulon sudah memenuhi bebrapa indikator kompetensi profesional guru yang diatur dalam Permendiknas nomor 16 tahun 2007 tentang standar kualifikasi akademik dan kompetensi guru

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi profesional guru, MI Ma‟arif NU Pasir Kulon
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3201 Pengajaran dan Staf Pengajar
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Teachers and Teaching > 371.12 Professional Qualifications of Teacher
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Sdri Siswa Prakerin
Date Deposited: 27 Aug 2018 23:59
Last Modified: 27 Aug 2018 23:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/4141

Actions (login required)

View Item View Item