IMPLEMENTASI PENDEKATAN INKLUSI DALAM PEMBELAJARAN PAI DI SD QARYAH THAYYIBAH PURWOKERTO

Nanda Mega Kharisma, 1323301034 (2018) IMPLEMENTASI PENDEKATAN INKLUSI DALAM PEMBELAJARAN PAI DI SD QARYAH THAYYIBAH PURWOKERTO. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_ABSTRAK_DAFTAR ISI_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (535kB) | Preview
[img] Text
NANDA MEGA KHARISMA_IMPLEMENTASI PENDEKATAN INKLUSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Pada hakikatnya makna pendidikan adalah menjadikan kehidupan manusia bermartabat. Oleh karena itu, seyogyanya negara ini memiliki kesadaran penuh akan kewajibanya memberikan pelayanan pendidikan yang bermutu kepada setiap warganya tanpa terkecuali, termasuk mereka yang berkebutuhan khusus. Jadi dengan harapan inilah, sistem pendidikan inklusi tampil sebagai solusinya. Sistem pendidikan inklusi merupakan salah satu terobosan baru dalam dunia pendidikan yang membuka kesempatan seluas-luasnya bagi siapapun untuk menempuh program pendidikan di sekolah guna menanggapi problem yang terjadi mengenai perbedaan hak-hak individual dalam memperoleh pendidikan, yakni terkait dengan layanan pendidikan yang diperuntukan bagi siswa normal dengan siswa berkebutuhan khusus. Adapunpersoalan yang akandijawabdalampenelitianiniadalahbagaimanaimplementasipendekataninklusidalampembelajaran PAI di SD QaryahThayyibahPurwokerto ? Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Bila ditinjau dari jenis datanya, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan model deskriptif analitik, yaitu data yang diperoleh berupa hasil pengamatan, wawancara, dokumentasi, cuplikan tertulis dari dokumen, catatan lapangan.Peneliti segera melakukan analisis data dengan memperkaya informasi, melalui analisis komparasi, sepanjang tidak menghilangkan data aslinya. Hasil analisis berupa pemaparan gambaran mengenai situasi yang diteliti dalam bentuk uraian naratif. Hasilpenelitianmenunjukanbahwaimplementasipendekataninklusidalampembelajaran PAI di SD Qaryah Thayyibah Purwokerto adalah sebuah perwujudan dari serangkaian usaha mendidik dan membelajarkan siswa dalam mata pelajaran PAI di SD Qaryah Thayyibah Purwokerto dengan cara menggali setiap potensi yang dibawa peserta didik yang beragam latar belakang dan keistimewaanya (inklusi) dengan upaya penyesuaian kurikulum, media pembelajaran, metode dan strategi pembelajaran, serta sarana dan prasarana penunjang pembelajaran untuk mencapai tujuan yang hendak di capai di SD Qaryah Thayyibah Purwokerto tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, PendekatanInklusi, Pembelajaran PAI
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3208 Peserta Didik
300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.9 Special Education (Difables)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 14 Mar 2018 08:47
Last Modified: 14 Mar 2018 08:47
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/3648

Actions (login required)

View Item View Item