PENDIDIKAN PROFETIK PERSPEKTIF MOH. ROQIB DAN IMPLIKASINYA DALAM REKONSTRUKSI PENDIDIKAN ISLAM INTEGRATIF

Miftahulloh, 1552260620 (2017) PENDIDIKAN PROFETIK PERSPEKTIF MOH. ROQIB DAN IMPLIKASINYA DALAM REKONSTRUKSI PENDIDIKAN ISLAM INTEGRATIF. Masters thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
MIFTAHULLOH_PENDIDIKAN PROFETIK PERSPEKTIF MOH. ROQIB DAN IMPLEMENTGASINYA DALAM REKONSTRUKSI PENDIDIKAN ISLAM INTEGRATIF.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover_babI_babV_daftarpustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pendidikan profetik adalah pendidikan yang meniru nabi Muhammad SAW. Pendidikan profetik ini berawal dari kata prophetic (kenabian atau berkenaan dengan nabi). Dua istilah menjadi satu yang kemudian memberikan pengertian pendidikan dengan tujuan membentuk manusia yang produktif dan dapat membangun sebuah perabadan yang sholeh, atau bisa juga dimaknai pendidikan yang menginterpretasikan dari segala perilaku nabi, yakni dalam hal ini nabi Muhammad SAW. Pendidikan yang tidak menghasilkan lulusan yang pragmatik dan kehilangan moralnya terutama nilai iman (tauḥid), artinya dalam hal ini pendidikan yang memiliki keutuhan sinergitas dari iman, Islam dan mewujud dalam perilaku yang berekadaban (iḥsān). Adapun dalam penelitian ini, penulis tertarik untuk mengambil salah satu gagasan dari praktisi pendidikan yaitu Moh. Roqib tentang pendidikan profetiknya. Dari gagasan tersebut akan dicari makna pendidikan profetik yang kemudian terkonstruksi dalam pendidikan Islam integratif. Penelitian ini berusaha mendeskripsikan gagasan pendidikan profetik Moh. Roqib yang kemudian dianalitis dalam konteks pendidikan Islam integratif, penelitian ini menggunakan jenis penelitian library research, yaitu penelitian yang data-datanya diperoleh dari studi pustaka atau literatur terkait, kemudian dianalitis secara teoritis-filosofis, disimpulkan dan diangkat relevansinya serta kontekstualisasinya. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan fenomenologis untuk mengembangkan pemikiran Roqib tentang pendidikan profetik dalam pendidikan Islam secara sistematis, logis dan kritis. Sehingga, diperoleh paradigma baru dalam kajian pendidikan Islam integratif berbasis pendidikan profetik. Adapun hasil temuan penelitian ini bahwa pendidikan profetik Moh. Roqib dengan tiga pilarnya transendensi, humanisasi, dan liberasi terdesain rapi secara konseptual dalam tradisi edukasi. Pendidikan akan bergerak dinamis dan proaktif terhadap tuntutan hidup ke depan untuk mewujudkan goalnya pendidikan profetik adalah mewujudkan kehidupan sosial yang ideal (khairu ummah). Upaya pengintegrasiannya adalah mengintegrasikan ilmu, agama, dan budaya yang secara kelembagaan pendidikan berhasrat ke arah terbentuknya religious culture.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Profetik, Pendidikan Islam Integratif
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: K Kristiarso
Date Deposited: 18 Sep 2017 08:56
Last Modified: 18 Sep 2017 08:56
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2996

Actions (login required)

View Item View Item