IMPLEMENTASI PEMBIASAAN SHALAT BERJAMA’AH DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER DISIPLIN SISWA DI MI YA BAKII KALISABUK 02 KESUGIHAN CILACAP USWATUN KHASANAH NIM. 1323305126

USWATUN KHASANAH, 1323305126 (2017) IMPLEMENTASI PEMBIASAAN SHALAT BERJAMA’AH DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER DISIPLIN SISWA DI MI YA BAKII KALISABUK 02 KESUGIHAN CILACAP USWATUN KHASANAH NIM. 1323305126. Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (956kB) | Preview
[img] Text
USWATUN KHASANAH_IMPLEMENTASI PEMBIASAAN SHALAT BERJAMA’AH DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER DISIPLIN SI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang implementasi pembiasaan shalat berjama’ah dalam pembentukan karakter disiplin siswa di MI Ya BAKII Kalisabuk 02 Kesugihan Cilacap. Pembiasan merupakan suatu hal yang dilaksanakan dari hal yang jarang dilaksanakan menjadi sering dilaksanakan dan menjadi suatu pembiasaan. Shalat jama’ah adalah hal yang terbaik dalam syariat dan salah satu cara menyiarkan Islam. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pembiasaan shalat jama’ah dalam pembentukan karakter disiplin siswa di MI Ya BAKII Kalisabuk 02 Kecamatan Kesugihan Kabupaten Cilacap. Sehingga penulis mendapatkan gambaran tentang pembiasaan shalat berjama’ah dalam pembentukan karakter disiplin siswa. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan jenis deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian dilakukan di MI Ya BAKII Kalisabuk 02 Kesugihan Cilacap. Subyek penelitian adalah kepala madrasah, penanggung jawab dalam shalat berjama’ah, dan salah satu siswa. Obyek penelitian adalah pembiasaan shalat berjama’ah dalam pembentukan karakter disiplin siswa di MI Ya BAKII Kalisabuk 02 Kesugihan Cilacap. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Proses analisis data dengan interaktif menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dari Implementasi pembiasaan shalat berjama’ah dalam pembentukan karakter disiplin siswa di MI Ya BAKII Kalisabuk 02 Kesugihan adalah membentuk karakter disiplin siswa baik dalam disiplin waktu, adzan sebelum shalat, memiliki catatan kehadiran, wudhu sebelum shalat, membaca do’a Allahu Kafi (Allah yang mencukupi) sebelum shalat, berzikir setelah shalat, membaca Asma’ul Husna setelah shalat. Pembiasaan shalat jama’ah yang ada di MI Ya BAKII Kalisabuk 02 yaitu shalat dhuha dan shalat dzuhur. .

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pembiasaan Shalat Jama’ah, Pembentukan Karakter Disiplin Siswa.
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3203 Metodologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 15 Sep 2017 07:57
Last Modified: 15 Sep 2017 07:57
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2975

Actions (login required)

View Item View Item