PENERAPAN METODE HYPNOTEACHING DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA KELAS INKLUSI DI SD PURBA ADHI SUTA PURBALINGGA

Sukma Kurnia Dewi, NIM: 092338057 (2016) PENERAPAN METODE HYPNOTEACHING DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA KELAS INKLUSI DI SD PURBA ADHI SUTA PURBALINGGA. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover, Bab I, Bab V, Lampiran.pdf

Download (923kB) | Preview
[img] Text
SUKMA KURNIA DEWI_PENERAPAN METODE HYPNOTEACHING DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA KELAS INKLUSI DI SD PURBA ADHI SUTA PURBALINGGA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Metode hypnoteaching dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) pada kelas inklusi di SD Purba Adhi Suta adalah metode pembelajaran yang melibatkan alam bawah sadar untuk menumbuhkan ketertarikan dan minat siswa dalam belajar dalam rangka memberikan bimbingan dan asuhan agar dapat memahami dan mengamalkan ajaran agama Islam serta menjadikannya sebagai pandangan hidup (way of life) pada kelas yang yang memberikan kesempatan kepada peserta didik dengan berbagai kemampuan untuk belajar bersama-sama dengan menggunakan kurikulum yang disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan khusus peserta didik yang berkelainan di SD Purba Adhi Suta. Fokus dalam penelitian ini adalah “Bagaimana penerapan metode hypnoteaching dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada kelas inklusi di SD Purba Adhi Suta Purbalingga?” Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, dengan metode pengumpulkan data: (1) Metode Observasi digunakan untuk memperoleh gambaran tentang penerapan penerapan metode hypnoteaching dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada kelas inklusi, (2) Metode Wawancara dilakukan untuk mendapatkan data-data yang berhubungan dengan penerapan metode hypnoteaching dalam pembelajaran PAI pada kelas inklusi, (3) Metode Dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data gambaran umum SD, rencana, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran PAI pada kelas inklusi. Analisis data adalah analisis kualitatif dengan teknik analisis yang digunakan adalah analisis model interaktif Miles dan Huberman yang dilakukan melalui tiga alur kegiatan yang saling berkaitan antara satu dengan lainnya. Berdasarkan penelitian yang dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa penerapan metode Hypnoteaching dalam pembelajaran PAI di SD Purba Adhi Suta Purbalinggasudah berjalan dengan baik. Hal itu dapat dilihat dari pelaksanaan kegiatan-kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan. Guru sudah mampu membuat perencanaan dan melaksanakan pembelajaran PAI dengan metode Hypnoteaching sesuai kaidah-kaidah yang tepat, diantaranya, leading,afirmasi, repetisi, dan memberikan sugesti. Guru peduli pada siswa, sabar dalam dan tenang dalam memberikan respon atas kemajuan siswa seberapapun kecilnya,menggunakan bahasa-bahasa positif sehingga anak merasa nyaman dan senang sehingga nilai-nilai agama tidak hanya sebagai pengetahuan saja, namun dilaksanakan dan menjadi perilaku yang permanen karena siswa senantiasa berinteraksi dengan siswa lain yang memiliki kemampuan yang berbeda-beda.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion > 290 Other and comparative religions > 297 Islam and religions originating in it > 297.7 Propagation of Islam > 297.77 Islamic religious education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 20 Jun 2016 07:18
Last Modified: 20 Jun 2016 07:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/292

Actions (login required)

View Item View Item