EFEK KARAKTER PADA PEMERAN PASCA PERTUNJUKAN DRAMA “PULANG” KARYA ISNO WARDOYO (Studi Kasus di UKM Komunitas Teater Didik IAIN Purwokerto)

Imam Mustaqim, 1123103004 (2017) EFEK KARAKTER PADA PEMERAN PASCA PERTUNJUKAN DRAMA “PULANG” KARYA ISNO WARDOYO (Studi Kasus di UKM Komunitas Teater Didik IAIN Purwokerto). Skripsi thesis, IAIN.

[img]
Preview
Text
Cover, Bab I, Bab V, Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Imam Mustaqim_EFEK KARAKTER PADA PEMERAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Pertunjukan drama merupakan sebuah kerja kolektif. Sebagai kerja seni yang kolektif, pertunjukan drama memiliki proses kreatifitas yang bertujuan agar dapat memberikan sajian yang layak bagi penontonnya. Posisi aktor dalam drama itu kemudian dianalogikan dengan posisi seseorang dalam masyarakat. Sebagaimana halnya dalam drama atau teater, posisi orang dalam masyarakat sama dengan posisi aktor dalam teater, yaitu bahwa perilaku yang diharapkan daripadanya tidak berdiri sendiri, melainkan selalu ada dalam kaitan dengan adanya orang-orang lain yang berhubungan dengan orang atau aktor tersebut. Dari sudut pandang inilah disusun teori-teori peran yang dapat mempengaruhi psikologi atau karakter aktor dalam sebuah drama. Pertanyaan yang kemudian muncul adalah bagaimana efek karakter pada pemeran pasca mementaskan drama? Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, yang berlokasi di UKM Komunitas Teater Didik IAIN purwokerto dan di setiap lokasi latiannya. Subjek penelitian ini adalah pemeran utama drama “PULANG”. Adapun data primer berasal dari lapangan, baik yang diperoleh melalui wawancara, observasi maupun dokumentasi. Serta data skunder yang diperoleh dari buku. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, dokumentasi dan wawancara. Kemudian penelitian ini menggunakan teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, verifikasi data. Dari penelitian ini menghasilkan dampak atau perubahan karakter pasca pertunjukan terhadap para pemeran utama drama “PULANG” yaitu yang pertama pada Agung Pangestu yang berperan sebagai tokoh Sutrimo, karakter asli Agung yang mudah terpancing emosi, angkuh dan ambisius, sangat terpengaruh oleh karakter tokoh Sutrimo yang diperankannya dengan karakter mudah sedih dan gelisah. Menurutnya sebelum menjadi aktor agung terbiasa dengan karakter bawaannya yang ambisius, emosional dan angkuh tetapi kemudian pasca pertunjukan selesai justru mudah hanyut ke dalam peran sutrimo yang diperankan yaitu penyedih dan mudah sekali gelisah. Yang kedua adalah Lia Birbiatazzahra yang berperan sebagai tokoh Indiana, Lia dengan karakter asli tomboy dan cerewet sangat terpengaruh oleh karakter tokoh Indiana yang memiliki karakter feminim, lemah lembut dan cengeng. Menurut penuturannya, karakter indiana yang feminim dan lemah lemnut masih melekat pasca pertunjukan drama selesai dan dirasa sulit merasakan karakter aslinya yang tomboy dan cerewet. Yang ketiga pada Lisnaeni Panggayuh yang berperan sebangai tokoh ibu dari Indiana, Lisnaeni yang berkarakter asli periang dan mudah tersinggung, terpengaruh dengan karakter tokoh ibu dari Indiana yang penyabar. Meskipun karakter ibu yang diperankan dirasa mengganggu aktifitasnya dan merasa kesulitan kembali pada karakter aslinya tetapi lisnaeni menikmatinya. Yang keempat adalah Irvan Nur Hidayat yang berperan sebagai tokoh Bapak dari Indiana. Menurut Irvan karakter asli yang humoris terpengaruh dengan karakter tokoh Bapak dari Indiana yang berkarakter pemarah, bahkan setiap mendengar sedikit sindiran dari seseorang mudah terpancing untuk meluapkan kemarahannya. Dan dirasa irvan kesulitan menunjukan karakter aslinya yang humoris.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Efek, Karakter, Pemeran, drama “PULANG”.
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.2 Dakwah > 2x7.2019 Psikologi Dakwah
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.2 Dakwah > 2x7.24 Metode, Media dan Sarana Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 23 Aug 2017 07:58
Last Modified: 23 Aug 2017 07:58
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2662

Actions (login required)

View Item View Item