KONSEP NUSYUZ MENURUT KOMPILASI HUKUM ISLAM (Perspektif keadilan gender)

Liatun Khasanah, NIM. 1123201024 (2017) KONSEP NUSYUZ MENURUT KOMPILASI HUKUM ISLAM (Perspektif keadilan gender). Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB 1_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pernikahan merupakan ikatan lahir batin seorang perempuan dengan laki-laki dengan maksud membentuk keluarga sakinah, mawaddah, warahmah. Dalam pernikahan terdapat suatu hak dan kewajiban antara suami isteri yang harus saling dipenuhi. Apabila diantara suami isteri ada yang menyalahi kewajibannya, sehingga ada yang merasa tidak dihargai atau diperhatikan dalam Islam disebut nusyuz. Pada dasarnya konsep nusyuz ini diambil dari Q.S An-nisa ayat 34 dan 128. Dari pengertian nusyuz al-Qur’an tersebut kemudian ditarik dan dikembangkan bagaimana konsep nusyuz dalam kompilasi hukum Islam dilihat dari perspektif keadilan gender. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research), yaitu jenis penelitian yang objek utamanya adalah buku-buku perpustakaan yang berkaitan dengan pokok pembahasan dan juga literatur lainnya. AdapunPenelitian ini menggunakan data primer yaitu ayat al-Qur’an surat an-Nisa ayat 34 dan 128 yang menjelaskan tentang nusyuz isteri dan nusyuz seorang suami serta kompilasi hukum Islam pasal 84. Sedangkan untuk sumber data sekunder penulis menggunakan buku-buku, dokumentasi dan sumber lain yang relevan dengan pembahasan. Diantaranya adalah buku argumen kesetaraan gender perspektif al-Qur’an, perempuan dalam pasungan, dan buku analisis gender dan transformasi sosial. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode content analiysis. Content analysis biasanya dilakukan untuk mengungkapkan situasi penulis dan masyarakat pada waktu skripsi itu ditulis, kemudian perlu diperoses dengan aturan dan prosedur yang telah direncanakan. Dalam penelitian ini untuk menganalisis isi dari kompilasi hukum Islam pasal 84 tentang nusyuz dalam perspektif keadilan gender. Adapun kesimpulan dari penelitian tersebut adalah untuk mengembangkan hukum Islam yang baik, disarankan agar: Pertama, hendaknya dilakukan perbaikan dan penyempurnaan terhadap kompilasi hukum Islam dengan mempertimbangkan kepentingan dan hak-hak perempuan dalam hal nusyuz, karena di dalam kompilasi hukum Islam tidak mengatur masalah nusyuz suami. Kedua, hendaknya dilakukan penelitian lebih lanjut tentang nusyuz, misalnya hikmah perbedaan langkah-langkah penyelesaian dan konsekunsi antara nusyuz suami dengan nusyuz isteri yang secara sekilas, cenderung lebih menguntungkan suami.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nusyuz, Kompilasi hukum Islam, dan gender.
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat > 2x4.32 Nusyuz dan Syiqaq
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Aris Administrator Perpustakaan IAIN Purwokerto
Date Deposited: 16 Jan 2017 09:08
Last Modified: 16 Jan 2017 09:08
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/2042

Actions (login required)

View Item View Item