ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN MUD{A>RABAH TERHADAP PENINGKATAN USAHA PEDAGANG KECIL DI BMT MENTARI BUMI KEMANGKON PURBALINGGA SKRIPSI

Ferlin Ferliana, 072323012 (2014) ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN MUD{A>RABAH TERHADAP PENINGKATAN USAHA PEDAGANG KECIL DI BMT MENTARI BUMI KEMANGKON PURBALINGGA SKRIPSI. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Ferlin Ferliana_ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN MUDARABAH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pembiayaan mud{a>rabah di BMT Mentari Bumi merupakan pembiayaan sebagai modal kerja dengan sistem bagi hasil. Permodalan sampai sekarang dirasa menjadi masalah bagi pengusaha kecil untuk meningkatkan usahanya. Tujuan penelitian untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh pembiayaan mud{a>rabah yang meliputi variabel besar pembiayaan, alokasi pembiayaan dan pembinaan pembiayaan yang diberikan BMT Mentari Bumi terhadap peningkatan usaha pedagang kecil di Kecamatan Kemangkon Purbalingga. Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dan teknik pengambilan sampel yaitu metode simple random sampling. Analisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif yang menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, regresi linier berganda, uji F dan uji parsial (t), adapun perhitungan dengan SPSS for windows 17.00 release. Dari hasil analisis regresi berganda dengan persamaan Y=2,215 - 0,42X1 + 0,90X2+0,577X3. Sedangkan pada koefisien korelasi nilai R = 0,625, R2 = 0,391 artinya variabel besar pembiayaan, alokasi pembiayaan dan pembinaan pembiayaan memberikan pengaruh sebesar 39,1% terhadap variasi perubahan variabel peningkatan usaha. Sedangkan sisanya 60,9% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan kedalam model persamaan. Hasil uji F diperoleh Fhit = 27,996 > Ftabel = 2,673 yang berarti variabel besar pembiayaan, alokasi pembiayaan dan pembinaan pembiayaan secara simultan atau bersamaan berpengaruh terhadap peningkatan usaha pedagang kecil. Sedangkan hasil uji parsial (uji t) menunjukkan bahwa dari ketiga variabel tersebut yaitu variabel besar pembiayaan,alokasi pembiayaan dan pembinaan pembiayaan, hanya variabel pembinaan pembiayaan yang memiliki pengaruh terhadap peningkatan usaha pedagang kecil di BMT Mentari Bumi. Pembiayaan mud{a>rabah merupakan bantuan modal dalam rangka meningkatkan usaha pedagang kecil di Kecamatan Kemangkon, dengan pelaksanaan kerja dan alokasi pembiayaan juga adanya pembinaan dari BMT Mentari Bumi mengenai pembiayaan mud{a>rabah yang baik dan optimal, maka diharapkan akan meningkatkan hasil usaha nasabah. Kata Kunci : Pembiayaan mud{a>rabah, Peningkatan Usaha dan Pedagang kecil.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.2 Muamalah > 2x4.24 Persekutuan (Syirkah, Qirad, Mudhorobah, Murabahah, Musaqoh, Muzaroah)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Indah Wijaya Antasari
Date Deposited: 07 Dec 2016 00:26
Last Modified: 07 Dec 2016 00:26
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1778

Actions (login required)

View Item View Item