MUJAHADAH SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF KESEHATAN MENTAL SANTRI PONDOK PESANTREN ANWAARUL HIDAYAH KARANGNGNGKA KEDUNGBANTENG BANYUMAS

Kharisma Ayu, Wulandari (2022) MUJAHADAH SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF KESEHATAN MENTAL SANTRI PONDOK PESANTREN ANWAARUL HIDAYAH KARANGNGNGKA KEDUNGBANTENG BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
KHARISMA AYU WULANDARI_MUJAHADAH SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF KESEHATAN MENTAL SANTRI PONDOK PESANTREN ANWAARUL HIDAYAH KARANGNGNGKA KEDUNGBANTENG BANYUMAS.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Di zaman modern ini kesehatan mental sangat berpengaruh terhadap kepribadian seseorang. Mental yang dikatakan sehat dapat dikategorikan mental yang ditandai dengan ketenangan jiwa, akhlak mulia, kesehatan dan spiritual yang berpegang teguh kepada akidah. Agama Islam mengajarkan pengikutnya untuk senantiasa melakukan ibadah. Dengan ibadah yang ikhlas manusia dapat mendapatkan kesehatan mental yang baik salah satunya dengan mujahadah. Mujahadah adalah upaya pendekatan diri dan pembiasaan diri santri yang berkaitan dengan kesehatan mentalnya. Adapun tujuan dari penelitian skripsi ini yaitu untuk mengetahui mujahadah yang dilaksanakan dan di amalkan yang mana berkaitan dengan kesehatan mental santri di pondok pesanten Anwaarul Hidayah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, di mana sumber data yang diperoleh menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pada tahap selanjutnya data yang diperoleh dianalisis dengan cara mereduksi data, dan penyajian data, sehingga dapat ditarik kesimpulan data. Setelah melakukan kajian yang mendalam, hasil yang dapat diperoleh dari penelitian skripsi ini menunjukan bahwa mujahadah yang dilakukan di Pondok Pesantren Anwaarul Hidayah bagi kesehatan mental santri adalah menimbulkan perasaan yang tenang dan tenteram sehingga santri dalam menghadapi permasalahan lebih tenang, atau dengan kata lain tidak terlalu memikirkan suatu permasalahan. Namun, masih belum maksimal dalam melakukan mujahadah yakni kurang fokus atau dengan kata lain mengantuk, lelah beum merasa butuh. Sehingga, para santri masih banyak yang jarang mengikuti mujahadah tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Mujahadah, Media Alternatif, Kesehatan Mental
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Kharisma Ayu Wulandari sdri
Date Deposited: 12 Oct 2022 02:18
Last Modified: 12 Oct 2022 02:18
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/16293

Actions (login required)

View Item View Item