PANDANGAN MASYARAKAT BANJARPANEPEN TERHADAP TRADISI GREBEG SURAN SEBAGAI SARANA KOHESI SOSIAL ANTAR UMAT BERAGAMA DI DESA BANJARPANEPEN KECAMATAN SUMPIUH KABUPATEN BANYUMAS

Syafiratul, Aulia (2022) PANDANGAN MASYARAKAT BANJARPANEPEN TERHADAP TRADISI GREBEG SURAN SEBAGAI SARANA KOHESI SOSIAL ANTAR UMAT BERAGAMA DI DESA BANJARPANEPEN KECAMATAN SUMPIUH KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
SYAFIRATUL AULIA_1817502038-SKRIPI FIX.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Banjarpanepen merupakan desa yang berada di Kecamatan Sumpiuh Kabupaten Banyumas. Di desa Banjarpanepen masih mengembangkan tradisi atau ritual tertentu yang bisa menjadi sarana kohesi sosial termasuk salah satunya yaitu Tradisi Grebeg Suran. Masyarakat desa Banjarpanepen juga tergolong masyarakat yang majemuk karena memiliki keberagaman agama yaitu Islam, Kristen, Budha dan Penghayat Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan sosiologi dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Metode analisis datanya menggunakan Miles dan Hubermen. Penelitian ini menggunakan teori konstruksi sosial Peter L Berger dan teori Kohesi Sosial Emile Durkheim. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa konstruksi sosial yang terjadi pada pandangan masyarkat Banjarpanepen terhadap Tradisi Grebeg Suran sebagai sarana kohesi sosial ini melalui tiga tahap. Tiga tahap tersebut yaitu Eksternalisasi, Objektivasi dan Internalisasi. Pertama, Eksternalisasi merupakan tahap individu menghasilkan produk masyarakat yang memiliki nilai solidaritas dan kerukunan yaitu Tardisi Grebeg Suran. Kedua, objektivasi merupakan tahap kesepakatan masyarakat untuk mengulang-ulang Tradisi Grebeg suran disetiap tahunnya karena tradisi ini mengandung nilai-nilai sosial dan juga persatuan. Ketiga, Internalisasi merupakan tahapan dimana individu telah menjadi anggota masyarakat yang mengeksplorasikan dirinya menjadi anggota lembaga/organisasi. Pada tahap ini masyarakat desa Banjarpanepen telah meraih titik kerukukan dengan solidariats yang tinggi. Dari proses tiga tahap konstruksi sosial tersebut menghasilkan suatu kohesi sosial pada masyarakat desa Banjarpanepen. Adanya Tradisi Grebeg Suran menjadi alat transportasi menuju persatuan hingga mencapai Kohesi sosial dengan solidaritas mekanik. Hal tersebut tampak dari pelaksanaan Tradisi Grebeg Suran di Desa Banjarpanepen yang diikuiti oleh masyarakat yang majemuk. Kata Kunci : Tradisi Grebeg Suran, konstruksi sosial, kohesi sosial. ABSTRACT BANJARPANEPEN PEOPLE'S VIEW OF THE GREBEG SURAN TRADITION AS A MEANS OF SOCIAL COHESION BETWEEN RELIGIOUS PEOPLE IN BANJARPANEPEN VILLAGE, SUMPIUH DISTRICT, BANYUMAS REGENCY Syafiratul Aulia NIM. 1817502038 Study Program of Religions Faculty of Usuluddin, Adab and Humanities State Islamic University Professor Kiai Haji Saifudin Zuhri Purwokerto Email: [email protected] Banjarpanepen is a village located in Sumpiuh District, Banyumas Regency. In the village of Banjarpanepen still developing certain traditions or rituals that can be a means of social cohesion, including the Grebeg Suran Tradition. The people of Banjarpanepen village are also classified as a pluralistic society because they have a diversity of religions, namely Islam, Christianity, Buddhism, and adherents of belief in God Almighty. This study uses a qualitative research method with a sociological approach to the type of field research (field research). Data collection techniques were carried out by means of observation, in-depth interviews and documentation. The data analysis method uses Miles and Hubermen. This research uses Peter L Berger's social construction theory and Emile Durkheim's Social Cohesion theory. The results of this study indicate that the social construction that occurs in the Banjarpanepen community's view of the Grebeg Suran Tradition as a means of social cohesion goes through three stages. The three stages are Externalization, Objectification and Internalization. First, Externalization is the stage where individuals produce community products that have the value of solidarity and harmony, namely Tardisi Grebeg Suran. Second, objectivation is the stage of community agreement to repeat the Grebeg suran tradition every year because this tradition contains social values and also unity. Third, Internalization is the stage where the individual has become a member of the community who explores himself as a member of the institution/organization. At this stage, the people of Banjarpanepen village have reached a point of harmony with high solidarity. From the three-stage process of social construction, it produces a social cohesion in the Banjarpanepen village community. The existence of the Grebeg Suran Tradition becomes a means of transportation towards unity to achieve social cohesion with mechanical solidarity. This can be seen from the implementation of the Grebeg Suran Tradition in Banjarpanepen Village which is followed by a pluralistic society. Keywords: Grebeg Suran tradition, social construction, social cohesion.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tradisi Grebeg Suran, konstruksi sosial, kohesi sosial.
Subjects: 200 Religion > 290 Other and comparative religions
200 Religion > 290 Other and comparative religions > 297 Islam and religions originating in it
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.7 Kesenian dan Kebudayaan
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.9 Adat Istiadat
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.9 Adat Istiadat > 2x6.94 Adat Istiadat setempat
2x8 Aliran dan Sekte > 2x8.9 Aliran dan Sekte yang timbul kemudian
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora > Studi Agama - Agama
Depositing User: Syafiratul Aulia
Date Deposited: 29 Aug 2022 06:33
Last Modified: 29 Aug 2022 06:33
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/15623

Actions (login required)

View Item View Item