NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBELAJARAN SENI PEDALANGAN DI SMK N 3 BANYUMAS

Atin, Lisniawati (2022) NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBELAJARAN SENI PEDALANGAN DI SMK N 3 BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
ATIN LISNIAWATI_NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM PEMBELAJARAN SENI PENDALANGAN DI SMK N 3 BANYUMAS.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kemajuan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkembang sampai saat ini telah membawa pengaruh yang besar terhadap peralihan nilai-nilai agama, adat istiadat, dan sistem norma yang berlaku di masyarakat. Keadaan ini menjadikan generasi bangsa krisis moral beragama juga kebudayaan tradisional asli Indonesia seperti wayang kulit yang mulai luntur. Pendidikan religius jalur formal menjadi salah satu alternatif sebagai strategi kebudayaan dalam pembinaan dalang wayang kulit. Kebudayaan asli menjadi salah satu khazanah strategi yang tepat dalam pembentukan karakter peserta didik karena banyaknya nilai moral dan spiritual yang terkandung didalamnya. Peneliti tertarik untuk melakukan penelitian lebih lanjut terkait dengan nilai-nilai pendidikan agama Islam dalam pembelajaran seni pedalangan di SMK N 3 Banyumas. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan agama Islam yang terdapat dalam pembelajaran seni pedalangan di SMK N 3 Banyumas. Jenis penelitian yang digunakan peneliti adalah penelitian lapangan (field research) pendekatan deskripif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang peneliti lakukan terkait nilai-nilai pendidikan agama Islam dalam pembelajaran seni pedalangan di SMK N 3 Banyumas bahwa seni pedalangan berperan penting untuk melestarikan kesenian Indonesia. Kebudayaan asli Indonesia wajib dilestarikan oleh generasi muda penerus bangsa karena banyak nilai-nilai luhur yang terkandung didalamnya. Nilai-nilai pendidikan agama Islam yang diajarkan dalam pembelajaran seni pedalangan yaitu nilai akidah, nilai ibadah, dan nilai akhlak. Nilai-nilai tersebut ditemui dan terdapat pada beberapa materi pembelajaran seni pedalangan seperti makna cerita wayang Mahabarata, filosofi instrumen gamelan, sifat-sifat dalang, serta cara bersosialisasi dengan warga lingkungan sekolah yang ada di SMK N 3 Banyumas. Kata Kunci: Nilai-nilai Pendidikan Agama Islam, Seni Pedalangan, SMK N 3 Banyumas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Nilai-nilai Pendidikan Agama Islam, Seni Pedalangan, SMK N 3 Banyumas
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.7 Islam dan Kesenian
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Atin Lisniawati sdri
Date Deposited: 02 Aug 2022 06:57
Last Modified: 02 Aug 2022 06:57
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/15109

Actions (login required)

View Item View Item