KONSTRUKSI SOSIAL TOLERANSI ANTARA UMAT BERAGAMA ISLAM DAN KRISTEN (STUDI KASUS DUSUN KALIKIDANG KIDUL, DESA PURWAREJA, KECAMATAN PURWAREJA KLAMPOK, KABUPATEN BANJARNEGARA)

Ayda Putri, Nurul Azisyah (2022) KONSTRUKSI SOSIAL TOLERANSI ANTARA UMAT BERAGAMA ISLAM DAN KRISTEN (STUDI KASUS DUSUN KALIKIDANG KIDUL, DESA PURWAREJA, KECAMATAN PURWAREJA KLAMPOK, KABUPATEN BANJARNEGARA). Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
AYDA PUTRI NURUL AZISYAH_1817502004_KONSTRUKSI SOSIAL TOLERANSI ANTARA UMAT BERAGAMA ISLAM DAN KRISTEN (Studi Kasus Dusun Kalikidang Kidul, Desa Purwareja, Kecamatan Purwareja Klampok, Kabupaten Banjarnegara).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Fokus penelitian dalam skripsi ini untuk mengetahui secara rinci mengenai toleransi khususnya di dusun Kalikidang Kidul Desa Purwareja, Kecamatan Purwareja Klampok, Kabupaten Banjarnegara yang mayoritas beragama Islam, dan minoritas beragama Kristen. Walaupun demikian, masyarakat di dusun tersebut saling menjaga sikap toleransi dan saling tolong menolong antar umat beragama. Toleransi sendiri merupakan kebutuhan yang tida bisa dihindari dengan memberikan penjelasan tentang ajaran agama yang mengutamakan toleransi beragama, sehingga semangat toleransi dapat ditumbuhkan antar umat beragama yang ada di dusun tersebut. Penelitian ini menggunaan jenis penelitian kualitatif dan sumber data diperoleh dari data premier (secara langsung), fokus terhadap objek mengenai peristiwa yang terjadi di masyarakat dan termasuk dalam penelitian lapangan (field research). Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pengumpulan data dari observasi, wawancara, dokumentasi dan tempat atau lokasi. Penelitian ini menggunakan analisis wacana untuk menganalisis interaksi toleransi didalam masyarakat dusun Kalikidang Kidul Desa Purwareja. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa toleransi antar umat beragama di dusun Kalikidang Kidul Desa Purwareja sesuai dengan perspektif dari masing-masing keyakinan didalam masyarakat dengan tidak mengganggu apa yang sudah menjadi keputusan mutlak. Dengan adanya toleransi di dusun tersebut maka masyarakat dapat saling menjalin kekerabatan walaupun warga yang beragama Kristen berada di dalam perumahan akan tetapi saat ada kumpulan arisan RT dan kegiatan-kegiatan yang dilakukan secara bersama, mereka saling membaur dan bercengkrama.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Toleransi Beragama, Penelitian Lapangan, Kebersamaan.
Subjects: 200 Religion > 290 Other and comparative religions > 291 Comparative religion
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora > Studi Agama - Agama
Depositing User: Ayda Putri Nurul Azisyah
Date Deposited: 29 Jul 2022 01:23
Last Modified: 29 Jul 2022 01:23
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/15092

Actions (login required)

View Item View Item