PENGGUNAAN METODE EKLEKTIK DALAM PEMBELAJARAN MUFRADAT DI MADRASAH IBTIDAIYAH DARUL HIKMAH BANTARSOKA PURWOKERTO BARAT TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Tufatun Kusiyah, 1o2332079 (2015) PENGGUNAAN METODE EKLEKTIK DALAM PEMBELAJARAN MUFRADAT DI MADRASAH IBTIDAIYAH DARUL HIKMAH BANTARSOKA PURWOKERTO BARAT TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Skripsi thesis, IAIN.

[img] Text
TUFATUN KUSIYAH_PENGGUNAAN METODE EKLEKTIK DALAM PEMBELAJARAN MUFRADAT DI MI DARUL HIKMAH BANTARSOKA PURWOKERTO BARAT TAHUN PELAJARAN 2014-2015.pdf
Restricted to Registered users only

Download (19MB)
[img]
Preview
Text
COVER, BAB I, BAB V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (18MB) | Preview

Abstract

Bahasa itu tidak terpisahkan dari manusia dan mengikuti setiap pekerjaannya, mulai dari bangun pagi sampai jauh malam waktu ia istirahat, manusia tidak lepasnya memakai bahasa. Bahasa merupakan dasar pertama-tama dan paling berurat berakar dari masyarakat manusia. Bahasa didalam masyarakat memiliki dan menggunakan bahasa sebagai alat komunikasi. Bahasa adalah alat berfikir, sesuatu ide, (gagasan) waktu timbul dalam fikiran bentuk mempunyai bentuk tertentu. Dalam fase perkembangannya bahasa Arab telah dijadikan sebagai bahasa resmi dunia inetrnasional, maka dari itu sudah sewajarnya jika pembelajaran bahasa Arab lebih ditekankan dan mendapatkan perhatian khusus. Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimanakah penggunaan metode eklektik dalam pembelajaran mufradat di MI Darul Hikmah Bantarsoka. Pembelajaran mufradat ini dengan menggunakan beberapa metode dalam satu proses pembelajaran yang digunakan secara berkesinambungan. Diantara metode yang digunakan adalah metode membaca, bernyanyi, menghafal dan menulis. Penelitian ini adalah penelitian lapangan atau filed research, dengan jenis penelitiannya kualitatif. Dalam penelitian yang penulis lakukan subjek utama penelitian adalah guru bahasa Arab, siswa kelas VA dan VB dan kepala sekolah. Sedangakan objek penelitian ini adalah Penggunaan Metode Eklektik dalam Pembelajaran Mufradat di MI Darul Hikmah Bantarsoka. Adapun teknik pengumpulan data mengggunakan metode observasi, dokumentasi dan wawancara. Sedangkan untuk analisis data yaitu menggunakan cara mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verivikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, dalam penggunaan metode eklektik dalam pembelajaran mufradat di MI Darul Hikmah menggunakan empat metode, diantaranya metode membaca, bernyanyi, menghafal dan menulis. Dengan menggunakan keempat metode tersebut siswa itu lebih mudah hafal, antusias dalam proses pembelajaran sangat menyenangkan, sehingga siswa tidak cepat bosan dan mempunyai semanagat belajar yang tinggi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penggunaan Metode Eklektik Dalam pembelajaran Mufradat
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3203 Metodologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ulfah rulli hastuti
Date Deposited: 07 Nov 2016 06:29
Last Modified: 07 Nov 2016 06:29
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1489

Actions (login required)

View Item View Item