KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI MIS TAMRINUSSIBYAN 1 AL HIKMAH BENDA KEC. SIRAMPOG KAB. BREBES JAWA TENGAH

Moh. Fatir, Ainunnajib (2022) KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI MIS TAMRINUSSIBYAN 1 AL HIKMAH BENDA KEC. SIRAMPOG KAB. BREBES JAWA TENGAH. Masters thesis, UIN Prof. K.H Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
MOH. FATIR AINUNNAJIB, KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI MIS TAMRINUSSIBYAN 1 AL HIKMAH BENDA KEC. SIRAMPOG KAB. BREBES JAWA TENGAH.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Kepemimpinan dalam sebuah sekolah merupakan hal yang sangat urgen yang harus dilakukan seorang kepala sekolah atau madrasah. Hal ini dikarenakan kepemimpinan merupakan salah satu faktor penting dalam suatu organisasi, keberhasilan maupun kegagalan suatu organisasi ditentukan oleh kepemimpinan seorang pemimpin dalam menjalankan organisasinya. Peneliti tertarik melakukan penelitian di MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah karena kemampuan kepala madrasah dalam mengarahkan pandangan masyarakat terhadapa MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah sehingga mampu menumbuhkan tingkat kepercayaan masyarakat menjadi membaik dibanding dengan sebelumnya, hal itu bisa dilihat salah satunya meningkatnya jumlah siswa dari tahun ketahun. Data tahun ajaran 2019/2020 jumlah siswa MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah 507 siswa, tahun 2020/2021 530 siswa dan tahun 2021/2022 menjadi 551 siswa. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Suharsimi Arikunto menyatakan bahwa penelitian deskriptif tidak dimaksudkan untuk menguji hipotesis tertenu, tetapi hanya menggambarkan “apa adanya” tentang suatu variable, gejala atau keadaan. Tujuan peneltian ini adalah Untuk memahami strategi.dan memahami gaya kepemimpinan yang dilakukan Kepala Madrasah MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah dalam meningkatkan mutu pendidikan. Dari hasil penelitian yang diperoleh peneliti tentang kepemimpinan Kepala Madrasah dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan menemukan beberapa temuan,: 1. Strategi kepala madrasah, seperti yang diungkapkan Bapak H. Slamet, M.Pd selaku kepala Madrasah MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah sebagai berikut: (1) Strategi Peningkatan Input Siswa. Pemimpin lembaga pendidikan, yang mana dalam proses ini Kepala Madrasah benar-benar mencari strategi yang tepat dengan lingkungan MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah. Dalam lingkup input ini Kepala Madrasah membagi menjadi beberapa bagian, yakni proses pendaftaran, uji pemetaan, pengelompokkan peserta didik. (2) Strategi Peningkatan Proses Pembelajaran. Kepala Madrasah yakni Bapak H. Slamet, M.Pd memberikan pengertian tentang sebuah proses itu berkaitan dengan kegiatan selama siswa menjadi peserta didik di sebuah sekolah atau madrasah selama kurang lebih 6 tahun. Proses juga mencakup tentang SDM (Sumber Daya Manusia) yang ada dalam sebuah Lembaga Pendidikan yang biasa kita sebut Tenaga Kependidikan, meliputi Kepala Sekolah atau Madrasah, Guru, Karyawan, Tata Usaha, Tukang Kebun dan semua yang berada atau ikut andil dalam sebuah. (3). Strategi Penigkatan Output Siswa. Selama beberapa tahun ini, MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah selalu dapat meluluskan siswanya 100%. 2. Gaya Kepemimpinan Kepala Madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan, menurut penuturan dari beberapa tenaga kependidikan, baik itu guru, tata usaha maupun wakil kepala MIS Tamrinussibyan 1 Al Hikmah yang telah dimintai keterangan tentang gaya kepemiminan Bapak Slamet rata-rata mengatakan beliau sangat demokratis dalam segala hal, terbuka pada setiap permasalahan, senantiasa memperhatikan bawahannya Kata Kunci : kepemimpinan kepala Madrasah, Mutu

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan kepala madrasah, mutu pendidikan
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
500 Natural sciences and mathematics > 502 Miscellany
500 Natural sciences and mathematics > 507 Education, research, related topics
Divisions: Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Mohammad Fatir Ainunnajib sdr
Date Deposited: 26 Jun 2022 22:20
Last Modified: 26 Jun 2022 22:20
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/14675

Actions (login required)

View Item View Item