STRATEGI KOMUNIKASI FUNDRAISING LAZISMU BANYUMAS DALAM MENINGKATKAN PENGHIMPUNAN ZIS DI MASA PANDEMI COVID-19

Habib, Amrillah (2022) STRATEGI KOMUNIKASI FUNDRAISING LAZISMU BANYUMAS DALAM MENINGKATKAN PENGHIMPUNAN ZIS DI MASA PANDEMI COVID-19. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Habib Amrillah_Strategi Komunikasi Fundraising LAZISMU Banyumas Dalam Meningkatkan Penghimpunan ZIS di Masa Pandemi Covid-19.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Bulan Januari 2020, dunia diguncang wabah virus corona, virus tersebut pertama kali muncul di Kota Wuhan, China. Dampaknya tidak hanya negara China yang merasakan, melainkan negara-negara lainpun termasuk Indonesia merasakan wabah tersebut. Dampak yang ditimbukan virus corona bersifat multidimensional sosial, ekonomi, politik, pendidikan dan kesehatan. Bagi institusi zakat, virus corona ini berdampak terhadap penghimpunan ZIS. Kegiatan fundraising atau pengumpulan dana ZIS adalah proses bagaimana cara untuk menghimpun dana ZIS. Untuk mencapai keberhasilan dalam kegiatan penghimpunan peningkatan ZIS diperlukan adanya strategi yang baik, cermat dan tepat, yaitu dengan cara memberikan pelayanan pembayaran melalui transfer. Jenis penlitian yang dilakukam oleh penulis adalah penelitian lapangan, dengan mengambil lokasi penelitian di LAZISMU Banyumas dan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi komunikasi yang dilakukan LAZISMU Banyumas dalam meningkatkan penghimpunan ZIS di masa pandemi covid-19 yaitu dengan strategi komunikasi langsung dan komunikasi tidak langsung. Strategi komunikasi langsung meliputi: memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat mengenai esensi zakat, pembinaan kantor layanan, penggalangan donasi ritel, mengadakan event program penghimpunan dan melayani donator dengan prinsip 3S. Sementara, untuk strategi komunikasi tidak langsung LAZISMU Banyumas memanfaatkan berbagai media sosial seperti: Whatsapp, Youtube, Instagram, Tiktok, Facebook, Twitter dan Zoom untuk memudahkan dan memasifkan penyebaran informasi mengenai program LAZISMU Banyumas kepada masayarakat. Penyampaian laporan penerimaan dan penyaluran dana ZIS setiap bulan kepada donator sebagai wujud transparansi dan akuntabilitas juga berdampak pada meningkatnya kepercayaan dan jumlah donatur. Selain itu, di masa pandemi covid-19, LAZISMU Banyumas lebih mengedepankan penghimpunan dana ZIS melalui layanan zakat online (transfer) yang memudahkan para donator untuk membayar ZIS. Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Fundraising, Lazismu Banyumas, Pandemi Covid-19

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Komunikasi Fundraising Lazismu Banyumas Pandemi Covid-19
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.6 Organisasi > 2x6.61 Organisasi Sosial
300 Social sciences > 380 Commerce, communications, transport
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Habib Amrillah sdr
Date Deposited: 26 Jun 2022 00:11
Last Modified: 26 Jun 2022 00:11
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/14639

Actions (login required)

View Item View Item