ANALISIS SWOT PROGRAM TAHFIDZ AL-QUR’AN TK IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO

Kholifah Nurul, Islamiyah (2022) ANALISIS SWOT PROGRAM TAHFIDZ AL-QUR’AN TK IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO. Skripsi thesis, UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
KHOLIFAH NURUL ISLAMIYAH_1817401064_ANALISIS SWOT PROGRAM TAHFIDZ AL-QURAN TK IT HARAPAN BUNDA PURWOKERTO.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Setiap lembaga pendidikan pasti memiliki program unggulan sebagai daya tarik tersendiri. Seperti halnya program tahfidz al-qur’an yang memang belakangan ini menjadi program unggulan pada beberapa sekolah. Persaingan lembaga pendidikan serta kemajuan technologi menjadi salah satu tantangan bagi lembaga pendidikan untuk mempertahankan eksistensi program tahfidz al-qur’an sebagai program unggulan sekolah. Metode analisis SWOT menjadi pilihan yang di gunakan dalam penelitian ini karena pada dasarnya sebuah program pasti memiliki kelebihan, kekurangan, peluang serta tantangan dalam proses perkembangannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana analisis SWOT program tahfidz al-qur’an di TK IT Harapan Bunda Purwokerto. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dilaksanakan di TK IT Harapan Bunda Purwokerto pada tanggal 13 April 2022. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, waka kurikulum qur’an, guru dan siswa TK IT Harapan Bunda Purwokerto. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan dalam teknik analisis data ini dilakukan dengan cara mereduksi data, penyajian data, serta verifikasi data / penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah adanya kelebihan, kelemahan, peluang serta tantangan program tahfidz al-qur’an. Kelebihan program tahfidz al-qur’an yaitu menggunakan metode wafa yang menjadi ciri khas dari program ini serta guru yang sudah bersertifikat, kelemahannya yaitu kurang terpenuhinya target hafalan karena PJJ serta kemampuan siswa yang berbeda-beda dalam menghafal. Peluangnya adalah menjadi sekolah percontohan metode wafa menjadikan sekolah ini memiliki posisi tawar yang bagus daripada sekolah lain. Tantangannya, persaingan lembaga pendidikan yang ketat serta kerjasama dengan orangtua agar bisa ikut serta membimbing anak dalam menghafalkan. Keyword : Analisis SWOT, Tahfidz Al-Qur’an

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Analisis SWOT, Tahfidz Al-Qur'an
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.3202 Administrasi dan Manajemen
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Kholifah Nurul Islamiyah
Date Deposited: 23 Jun 2022 07:36
Last Modified: 23 Jun 2022 07:36
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/14214

Actions (login required)

View Item View Item