PENGEMBANGAN KECERDASAN KINESTETIK SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI DI MIN 1 BANYUMAS

Atif, Aryawangsa Pambudi (2020) PENGEMBANGAN KECERDASAN KINESTETIK SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI DI MIN 1 BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof K.H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Atif Aryawangsa Pambudi_Pengembangan Kecerdasan Kinestetik Pada Siswa Dalam Ektrakulikuler Bola Voli di MIN 1 Banyumas.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kecerdasan merupakan segala upaya beserta ketrampilan seseorang untuk mendapatkan hal-hal baru atau wawasan maupun pengalaman dalam memecahkan permasalahan yang telah dihadapi dan menghasilakan produk baru. Kecerdasan kinestetik ialah keterampilan seluruh motorik atau gerak pada tubuh dalam mengekpresikan gagasan yang ada dipikirannya serta keterampilan dalam menciptakan atau mengubah sesuatu menggunakan tangannya. Sekolah sebagai lembaga pendidikan formal harus mampu mengembangkan kecerdasan yang ada pada diri siswa, salah satunya adalah kecerdasan kinestetik. Langkah sekolah dalam menumbuhkembangkan kinestetik pada peserta didik dapat dilakukan melaluipembelajaran diluar kelas atau disebut dengan ektrakulikuler seperti halnya ektrakulikuler bola voli. Penelitian ini dilakukan secara deskriptif kualtitatif untuk mengetahui cara sekolah dalam memembangkan kecerdasan gerak siswa pada ekstrakurikuler bola voli di MIN 1 Banyumas. Informasi data penelitian diperoleh dari subjek penelitian antara lain Kepala Sekolah, Pembina ekstrakurikuler bola voli, Pelatih ekstrakurikuler bola voli dan siswa yang mengikuti ekstrakurikuler bola voli. Fokus penelitian yang dilakukan ialah pengembangan kecerdasan kinestetik pada siswa dengan teknik pengumpulan triangulasi. Penarikan kesimpulan dilakukan setelah menganalisis data dengan pengumpulan dan pemilahan data serta penyajian data. Hasil penelitian di MIN 1 Banyumas dalam mengembangkan kecerdasan kinestetik pada siswa melalui ektrakulikuler bola voli antara lain melakukan gerak latihan bola voli sesuai dengan intruksi, memperkenalkan anak terhadap berbagai pengalaman olahraga dan kompetisi-kompetisi, mengikuti ekstrakurikuler bola voli dan klub bola voli, melakukan tanding (sparing) dan memberi kesempatan kepada siswa untuk mengikuti pertandingan bola voli. Kata Kunci: Pengembangan, Kecerdasan, Kinetetik, Ekstrakurikuler, Bola Voli

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, Kecerdasan, Kinetetik, Ekstrakurikuler, Bola Voli
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.32 Bustanul Atfal dan Madrasah Ibtidaiyah > 2x7.322 Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Sdr ATIF ARYAWANGSA PAMBUDI
Date Deposited: 25 Feb 2022 03:07
Last Modified: 25 Feb 2022 03:07
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13304

Actions (login required)

View Item View Item