Manajemen Bakti Sosial Keagamaan Pondok Pesantren Salafiyah Al Banna Dalam Meningkatkan Kualitas Santri

Rizka Dewa, Rahman (2022) Manajemen Bakti Sosial Keagamaan Pondok Pesantren Salafiyah Al Banna Dalam Meningkatkan Kualitas Santri. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover-Bab I-Bab V-Daftar Pustaka.pdf

Download (348kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Rizka Dewa Rahma_Manajemen Bakti Sosial Keagamaan Pondok Pesantren Salafiyah Al Banna dalam Meningkatkan Kualitas Santri.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Seorang santri yang menuntut ilmu tidak hanya di pondok pesantren saja akan tetapi sangat perlu adanya kegiatan yang bertujuan agar santri langsung beradaptasi bersama masyarakat sekitar. Pondok pesantren salafiyah Al Banna mempunyai salah satu kegiatan yang unik dan berbeda dari pondok pesantren pada umumnya, yakni Bakti Sosial Keagamaan. Dimana kegiatan tersebut ditujukan untuk santri agar mempunyai pengalaman, sikap, mental, dan mempunyai kualitas yang semakin baik di tengah-tenegah masyarakat. Jenis Penelitian meenggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini bermaksud mengetahui manajemen bakti sosial keagamaan yang di lakukan oleh Pondok Pesantren Salafiyah Al Banna kepada santri yang salah satunya memberikan kegiatan yang bersifat kegiatan sosial kemasyarakatan sehingga menjadi santri berkualitas dan mempunyai mental yang bagus. Data-data yang terdapat dalam penelitian ini bersifat data kualitatif baik yang sifatnya data primer ataupun data sekunder. Data-data di peroleh melalui beberapa teknik pengumpulan data yakni, wawancara, observasi dan dokumentasi. Data-data yang terkumpul kemudian di analisis dengan menggunakan pendekatan analisis deskriptif kualitatif. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Pondok pesantren salafiyah Al Banna telah melakukan semua fungsi manajemen mulai dari perencanaan (Planning) dengan melakukan silaturahmi ke tokoh masyarakat setempat untuk membahas program kerja yang akan dilaksanakan, Pengorganisasian (Organizing) dengan meningkatkan susunan kepengurusan program kegiatan bakti sosial keagamaan, Penggerakan (Actuating) dengan melaksanakan program kerja yang telah direncanakan seperti kegiatan kultum, mengajar ngaji Al-Qur’an, sorogan, dan juga kegiatan kerja bakti Bersama masyarakat, dan juga pengendalian (Controling) yang dilakukan oleh penanggungjawab kegiatan bakti sosial keagamaan dengan cara selalu melakukan monitoring kegiatan yang dilakukan santri di desa Embel kecamatan Paguyangan kabupaten Brebes. Dari kegiatan manajemen bakti sosial keagamaan yang dilakukan pondok pesantren Salafiyah Al Banna menghasilkan efek bagi santri, santri yang lulus dari pondok pesantren salafiyah Al Banna telah memenuhi indikator sebagai santri yang berkualitas, baik di lihat secara efek Kognitif, efek Afektif, efek Behaviroal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Bakti Sosial Keagamaan, Kualitas Santri, Pondok Pesantren
Subjects: 2x0 Islam (Umum) > 2x0.3 Islam dan Ilmu Sosial
2x5 Akhlak dan Tasawuf > 2x5.1 Akhlak
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.13 Interaksi Sosial
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.14 Perubahan Sosial
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.15 Kelompok Sosial
Divisions: Fakultas Dakwah > Manajemen Dakwah
Depositing User: Rizka Dewa Rahman sdr
Date Deposited: 24 Feb 2022 08:57
Last Modified: 26 Feb 2022 02:56
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/13277

Actions (login required)

View Item View Item