PENGEMBANGAN DAYA SAING MELALUI PRAKTIK MANAJEMEN STRATEGIK DI MI MUHAMMADIYAH PATIKRAJA KABUPATEN BANYUMAS

Adnan, Muharrom (2022) PENGEMBANGAN DAYA SAING MELALUI PRAKTIK MANAJEMEN STRATEGIK DI MI MUHAMMADIYAH PATIKRAJA KABUPATEN BANYUMAS. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
Adnan Muharrom_Pengembangan Daya Saing Melalui Prakik Manajemen Strategik Di MI Muhammadiyah Patikraja Kabupaten Banyumas (1).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Persaingan dalam dunia pendidikan berkembang sangat pesat. Sekolah yang mampu terus bertahan adalah mereka yang selalu memperbaiki, menyempurnakan pelayanan yang diberikan dan mereka yang memiliki strategi dalam pengelolaannya. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengembangan daya saing melalui praktik manajemen strategik di MI Muhammadiyah Patikraja Kabupaten Banyumas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan merupakan jenis penelitian fenomenologis, dilakukan dengan maksud untuk meneliti suatu fenomena di MI Muhammadiyah Patikraja Kabupaten Banyumas. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulasi metode. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pada penelitian pengembangan daya saing melalui praktik manajemen strategik di MI Muhammadiyah Patikraja ini, menunjukkan bahwa: (1) Pada tahap perumusan strategi mencakup beberapa kegiatan yaitu perumusan visi, misi, dan tujuan madrasah, mengidentifikasi faktor internal dan eksternal (analisis SWOT), pengembangan strategi dan penentuan strategi, dan menentukan pengendalian. Perumusan strategi dalam pengembangan daya saing sudah dilakukan secara kolektif oleh semua stakeholder, dilakukan secara profesional, sistematis dan terukur. (2) Pada tahap implementasi strategi mencakup beberapa kegiatan yaitu penerapan tujuan tahunan, menentukan kebijakan madrasah, mengalokasikan sumber daya manusia, dan memotivasi pendidik dan tenaga kependidikan. Implementasi strategi yang dihasilkan dalam pengembangan daya saing yaitu meningkatnya kinerja sumber daya manusia, proses pembelajaran yang efektif, meningkatnya prestasi siswa, meningkatnya standar kompetensi siswa, madrasah tidak mudah ditiru dan ketertarikan masyarakat terhadap madrasah menjadi meningkat. (3) Pada tahap evaluasi strategi mencakup beberapa kegiatan yaitu memonitor seluruh hasil kegiatan dari perumusan dan implementasi strategi, mengukur kinerja sekolah, dan mengambil langkah perbaikan. Pada tahap evaluasi strategi ini madrasah sudah berusaha adaptif dengan perubahan dan terus berbenah untuk pengembangan daya saing madrasah. Dari rangkaian tahapan praktik manajemen strategik di MI Muhammadiyah Patikraja, dapat di pastikan tahapan tersebut merupakan proses dari strategi pengembangan daya saing yang dilakukan MI Muhammadiyah Patikraja yang sudah berjalan dengan baik, sistematis dan terpadu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Daya Saing, Praktik Manajemen Strategik.
Subjects: 000 Generalities > 001 Knowledge
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Adnan Muharrom sdr
Date Deposited: 18 Feb 2022 07:25
Last Modified: 18 Feb 2022 07:25
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12881

Actions (login required)

View Item View Item