TEKNIK PENYAMPAIAN PESAN MORAL ANAK USIA DINI YANG DILAKUKAN OLEH PENDONGENG

Fitria, Cipta Hadi Tunggal Dewi (2021) TEKNIK PENYAMPAIAN PESAN MORAL ANAK USIA DINI YANG DILAKUKAN OLEH PENDONGENG. Skripsi thesis, UIN Prof. K. H. Saifuddin Zuhri.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_1717406061_PIAUD_FITRIA_CIPTA_HADI_TUNGGAL_DEWI (2).pdf

Download (794kB) | Preview

Abstract

Menyampaikan pesan moral sangat penting dilakukan untuk menanamkan nilai moral kepada anak sedini mungkin. Adapun tujuan dari meningkatkan moral anak usia dini ialah untuk membentuk anak usia dini yang bermoral baik, sopan saat bicara dan perilaku, bijaksana,beradab,iikhlas,jujur dansuci. Sayangnya anak sering menolak nasehat dan merasa seperti digurui saat sedang diberi nasehat. Oleh karenanya, dibutuhkan teknik yang menarik dalam penyampaian pesan moral untuk anak usia dini. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana teknik penyampaian pesan moral anak usia dini yang dilakukan oleh pendongeng. Penelitian ini berjenis penelitian lapangan (field research) yaitu peneliti melakukan penelitian secara langsung untuk memperoleh informasi dan data sebanyak-banyaknya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Peneliti akan menganalisis bagaimana teknik para pendongeng dalam menyampaikan pesan moral ketika mendongeng sebagai sumber data dalam meneliti teknik penyampaian pesan moral anak usia dini. Hasil dari penelitian yang telah ditemukan yaitu: Pertama, teknik penyampaian pesan moral anak usia dini yang dilakukan pendongeng terdiri dari: (a) mengemas cerita atau dongeng agar menarik dan lucu, (b) penguasaan tempat dan waktu dalam mendongeng, (c) mengubah intonasi suara, (d) pemilihan bahasa dalam mendongeng, (e) penguasaan terhadap anak yang tidak fokus, (f) tahapan membuka dongeng, (g) tahapan menutup dongeng. Kedua, ketepatan pendongeng menyampaikan pesan moral dalam mendongeng antara lain, ketepatan pendongeng dalam mengemas cerita agar menarik dan lucu bagi para pendengar, ketepatan pendongeng menyesuaikan tempat yang ada dan durasi yang tepat untuk anak-anak, ketepatan pendongeng dalam menyesuaikan intonasi atau tinggi rendahnya suara dalam setiap tokoh atau karakter yang dibawakan, ketepatan bahasa yang digunakan agar pesan moral yang disampaikan mudah untuk dipahami oleh pendengar, ketepatan pendongeng dalam berusaha membuat anak tetap atau kembali fokus saat mendongeng, ketepatan pendongeng dalam membuka dongeng agar anak bisa merasa nyaman, senang, dan mengikuti dongeng yang disampaikan, ketepatan pendongeng dalam menutup dongeng untuk memastikan cerita dan pesan moral yang disampaikan dipahami oleh anak-anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Teknik Penyampaian Pesan Moral Anak Usia Dini
Subjects: 100 Philosophy and psychology > 150 Psychology > 155 Differential and developmental psychology > 155.4 Child Psychology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: FITRIA CIPTA HADI TUNGGAL DEWI sdri
Date Deposited: 10 Feb 2022 02:46
Last Modified: 10 Feb 2022 02:46
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12595

Actions (login required)

View Item View Item