TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP LARANGAN PELAKSANAAN WALIMAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus di Desa Wringinharjo Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap)

Khotamil, Ikhsan (2022) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP LARANGAN PELAKSANAAN WALIMAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus di Desa Wringinharjo Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI Prof. KH. Syaifuddin Zuhri Purwokerto.

[img]
Preview
Text
KHOTAMIL IKHSAN_TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP LARANGAN PELAKSANAAN WALIMAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Kasus di Desa Wringinharjo Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap).pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover_BAB I_BAB V_Daftar Pustaka.pdf

Download (884kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Walimatul ‘urs atau resepsi pernikahan adalah suatu sunnah yang sangat dianjurkan oleh Rasulallah SAW. Walimatul ‘urs sangat dianjurkan walau hanya dengan menyembelih seekor kambing. Latar belakang dalam skripsi ini yaitu sebuah anjuran pelaksanaan walimatul ‘urs yang bertentangan dengan Peraturan Daerah Kabupaten Cilacap Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penanggulangan Penyakit di Kabupaten Cilacap. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana tinjauan hukum islam terhadap larangan walimatul ‘urs pada masa pandemi covid-19? Bagaimana respon masyarakat terhadap larangan walimatul ‘urs pada masa pendemi covid-19? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan walimatul ‘urs menurut syari’at islam, untuk mengetahui pandangan hukum islam terhadap larangan pelaksanaan walimatul ‘urs di tengah pandemi covid-19 pada masyarakat Desa Wringinharjo Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap, dan respon masyarakat terhadap larangan pelaksanaan walimatul ‘urs. Dalam penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian yang bersifat studi lapangan atau field research yaitu jenis penelitian yang dalam pengumpulan data dilakukan secara langsung di lokasi penelitian, dilakukan secara intensif, terinci dan mendalam oleh peneliti. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan fenomologis merupakan suau metode ilmiah untuk menunjukkan jalan perumusan ilmu pengetahuan melalui tahap-tahap tertentu, dimana suatu fenomena yang dialami manusia menjadi subjek kajiannya. Dalam mencari data, penulis menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Setelah mendapatkan data, dianalisis menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini adalah adanya fenomena pandemi covid-19 yang menimpa Negara Indonesia menyebabkan dilarangnya pelaksanakan walimatul ‘urs. Tinjauan Hukum Islam tentang larangan pelaksanaan walimatul ‘urs pada saat pandemi covid-19 yang terjadi di Desa Wringinharjo Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap mengakibatkan berubahnya hukum. Hukum menyelenggarakan walimatul ‘urs atau resepsi pernikahan yang semula sangat dianjurkan menjadi haram, karena adanya pandemi covid-19, dan adanya peraturan dari pemerintah yang wajib kita taati bersama. Kata Kunci: Hukum Islam, Walimatul ‘Urs, Covid-19

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Hukum Islam, Walimatul 'urs, Covid-19
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.3 Munakahat > 2x4.39 Aspek Munakahat lain (KB, Bayi tabung dll)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Khotamil Ikhsan sdr
Date Deposited: 30 Jan 2022 22:20
Last Modified: 30 Jan 2022 22:20
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/12451

Actions (login required)

View Item View Item