PENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SD NEGERI 1 SELANEGARA, KECAMATAN KALIGONDANG, KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Titik Puspantiti, 1123304026 (2014) PENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SD NEGERI 1 SELANEGARA, KECAMATAN KALIGONDANG, KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN PELAJARAN 2013/2014. Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (475kB) | Preview
[img] Text
Titik P_PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM.pdf
Restricted to Registered users only

Download (763kB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di kota Purbalingga tepatnya di SD Negeri 1 Selanegara, Kecamatan Kaligondang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan prestasi belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Negri 1 Selanegara. Rumusan masalah penelitian ini adalah “Bagaimana peningkatan prestasi belajar siswa SD Negeri 1 Selanegara, Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga tahun 2013/2014”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas belajar dan prestasi belajar siswa SD Negeri 1 Selanegara, serta upaya guru dalam peningkatan prestasi belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Jenis penelitian ini adalah fieldsearch (lapangan) jenis penelitian kualifikasi deskriptif dengan teknik analisis non stastitik yang menggunakan metode observasi, dokumentasi dan wawancara dalam pengumpulan data, kemudian analisis menggunakan pendekatan deduksi dan induktif. Adapun yang menjadi subjek penelitian dalam skripsi ini adalah kepala sekolah, guru mata pelajaran Pendidikan Agama Isla, dan siswa SD Negeri 1 Selanegara, Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pembelajaran di SD Negeri Selanegara sudah dirancang dalam bentuk / langkah-langkah upaya guru dalam merangsang prestasi belajar siswa dalam bentuk akademik dan non akademik. Dari hasil penelitian ini, peneliti memberikan beberapa saran sebagai bahan pertimbangan bagai beberapa pihak, antara lain bagi guru terutama guru mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, agar senantiasa melakukan upaya-upaya perbaikan dalam tindakan pengajarannnya guna meningkatkan mutu pendidikan/prestasi pendidikan siswa. Dan untuk kepala sekolah agar terus mendukung adanya pembelajaran pendidikan agama Islam guna meningkatkan kualitas pendidikan di SD Negeri 1 Selanegara, Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga. Kata Kunci : Peningkatan, Pretasi Belajar Pendidikan Agama Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.1 Teachers and Teaching > 371.102 Teaching
300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.2 Elementary School
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Indah Wijaya Antasari
Date Deposited: 22 Sep 2016 01:57
Last Modified: 22 Sep 2016 01:57
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/1216

Actions (login required)

View Item View Item