ANALISIS STRATEGI SEGMENTING, TARGETING, POSITIONING PADA CAFE BERKONSEP ONE STOP SERVICE (Studi Kasus Pada Sena Cafe Kroya)

ANGGRAENI, AYU, AYU (2021) ANALISIS STRATEGI SEGMENTING, TARGETING, POSITIONING PADA CAFE BERKONSEP ONE STOP SERVICE (Studi Kasus Pada Sena Cafe Kroya). Skripsi thesis, UIN PROF. K.H SAIFUDDIN ZUHRI.

[img]
Preview
Text
Cover_BAB I_BAB V_Daftar Pustaka.pdf

Download (404kB) | Preview
[img]
Preview
Text
AYU ANGGRAENI_ANALISIS STRATEGI SEGMENTING, TARGETING, POSITIONING PADA CAFE BERKONSEP ONE STOP SERVICE (Studi Kasus Pada Sena Cafe Kroya).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Industri cafe menjadi salah satu industri yang paling diminati oleh para pelaku bisnis. Dimana cafe menjadi penawaran yang tepat bagi konsumen untuk memenuhi kebutuhan. Sena Cafe Kroya berbeda dari cafe lainya, karena dalam memasarkan produknya tidak hanya makanan dan minuman pada umumnya, melainkan dengan fasilitas yang lengkap untuk kebutuhan keluarga dan merupakan satu-satunya cafe yang menerapkan konsep One stop service di Kecamatan Kroya. One Stop Service adalah pola pelayanan yang cara penyelenggaraanya dilakukan pada satu tempat dan meliputi berbagai jenis pelayanan. Dalam perkembanganya Sena Cafe selalu melakukan inovasi pada produknya, disamping itu penjualan di Sena Cafe juga mengalami penurunan. Dalam penelitian ini, masalah yang diangkat adalah bagaimana strategi STP yang dilakukan oleh Sena Cafe dalam penjualan produknya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk membuat deskripsi, gambaran, atau lukisan secara sistematis yang meliputi segmenting, targeting, dan positioning. Subyek penelitian ini ada 5 orang. Analisis data bertujuan untuk menyederhanakan hasil olahan data sehingga dapat lebih mudah untuk dibaca dan dipahami. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui empat tahap: reduksi data, penyajian data, kesimpulan (verifikasi), dan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Sena Cafe selalu melakukan inovasi terhadap produk penjualanya hal ini sesuai dengan QS. Al-Quraisy ayat 1-2 bahwa terjadi analisis pasar dimana mereka bepergian untuk berdagang pada musim-musim tertentu. Segmenting pasar Sena Cafe adalah berdasarkan geografis yaitu Kecamatan Kroya, Kabupaten Cilacap. Segmen demografis dan psikografis adalah semua usia dan semua kelas sosial. Targeting Sena Cafe adalah anak muda dengan kelas sosial menengah dan menengah ke atas. Positioning Sena Cafe pada penjualan produknya yaitu dengan cara menawarkan cafe yang dilengkapi dengan fasilitas dan pelayanan yang memudahkan konsumen yang tidak dimiliki oleh cafe yang lain. Untuk meningkatkan penjualan di Sena Cafe, strategi STP yang diterapkan menjadi pertimbangan untuk kedepanya dalam melakukan perkembangan cafe sehingga menjadi lebih terarah dan efisien. Kata Kunci: Segmenting, Targeting, Positioining

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production
300 Social sciences > 330 Economics > 339 Macroeconomics and related topics
600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management > 658.8 Marketing
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ayu Anggraeni
Date Deposited: 27 Oct 2021 08:19
Last Modified: 27 Oct 2021 08:19
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/11827

Actions (login required)

View Item View Item