PERAN GURU DALAM MEMOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN DARING KELAS 5 DI SD N 1 CONDONG KECAMATAN KERTANEGARA KABUPATEN PURBALINGGA

Nur, Cholifah (2021) PERAN GURU DALAM MEMOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN DARING KELAS 5 DI SD N 1 CONDONG KECAMATAN KERTANEGARA KABUPATEN PURBALINGGA. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
COVER_BAB I_BAB V_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (12MB) | Preview
[img]
Preview
Text
NUR CHOLIFAH_PERAN GURU DALAM MEMOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN DARING KELAS 5 DI SD N 1 CONDONG KECAMATAN KERTANEGARA.pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran guru dalam memotivasi belajar siswa pada pembelajaran daring dan kendala yang dialami guru dalam memotivasi belajar siswa. Guru merupakan salah satu komponen pembelajaran yang memiliki peran sangat penting dalam menentukan keberhasilan pembelajaran. Di sisi lain, keberhasilan pembelajaran juga ditentukan oleh motivasi yang dimiliki oleh peserta didik. Dua dari berbagai faktor penentu keberhasilan pembelajaran ini sangat terkait karena guru dapat menjadi faktor yang dapat meningkatkan motivasi peserta didik. Berdasarkan fakta tersebut, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian peran guru dalam memotivasi belajar siswa pada pembelajaran daring. Jenis penelitian ini merupakan deskripsi kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SD N 1 Condong Kecamatan Kertanegara Kabupaten Purbalingga. Data penelitian ini dilkumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi, dan selanjutnya dianalisis menggunakan teknik analisis kualitatif interaktif model Miles dan Huberman, yaitu mengumpulkan data, mereduksi data, mendisplay data kemudian menyimpulkan. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa 1) peran guru dalam memotivasi belajar siswa sebagai berikut memberikan pujian, memberikan hukuman, menjadikan siswa aktif, memperjelas tujuan materi, menggunakan metode bervariasi. 2) Guru mengalami dua kendala yaitu keterbatasan interaksi antara guru dan siswa dan siswa yang kurang disiplin. Namun demikian, guru sudah berupaya untuk memotivasi belajar siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Peran Guru, Motivasi Belajar, Pembelajaran Daring
Subjects: 2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.31 Metoda dan Sistem Pendidikan
2x7 Filsafat dan Perkembangan > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.34 Pendidikan Non Formal
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nur Cholifah
Date Deposited: 25 Oct 2021 02:35
Last Modified: 08 Nov 2021 03:59
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/11677

Actions (login required)

View Item View Item