KEMANDIRIAN EKONOMI PEREMPUAN (UPAYA KELOMPOK USAHA PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA SEJAHTERA (UPPKS) MAJU LESTARI DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI RW 2 DESA KUTASARI KECAMATAN BATURADEN KABUPATEN BANYUMAS)

Fitri, Rahayu (2021) KEMANDIRIAN EKONOMI PEREMPUAN (UPAYA KELOMPOK USAHA PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA SEJAHTERA (UPPKS) MAJU LESTARI DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI RW 2 DESA KUTASARI KECAMATAN BATURADEN KABUPATEN BANYUMAS). Skripsi thesis, IAIN Purwokerto.

[img]
Preview
Text
Cover_Bab I_Bab V_Daftar Pustaka.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Fitri Rahayu_KEMANDIRIAN EKONOMI PEREMPUAN (UPAYA KELOMPOK USAHA PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA SEJAHTERA (UPPKS) MAJU LESTARI DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI RW 2 DESA KUTASARI KECAMATAN BATURADEN KABUPATEN BANY.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Kesejahteraan adalah impian seluruh masyarakat, terutama masyarakat dengan kategori menengah kebawah yang sangat menginginkan arti dari kesejahteraan. Masyarakat sejahtera adalah masyarakat yang mampu memandirikan dirinya sehingga meningkatlah taraf hidup mereka. Pentingnya peningkatan pendapatan pada keluarga mendorong masyarakat berinisiatif untuk mengelola sumberdaya yang ada dilingkungan mereka dan meningkatkan kemampuan mereka. UPPKS merupakan wadah untuk membina keluarga dalam upaya meningkatkan pendapatan ekonomi melalui usaha ekonomi yang mampu memandirikan dan mengembangkan kemampuan keluarga terutama kaum perempuan untuk mewujudkan keluarga yang mandiri, bahagia dan sejahtera. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat kualitatif dengan metode yang digunakan pada penelitian ini berupa metode wawancara, dokumentasi, observasi dan juga analisa data. Data yang valid diperoleh melalui wawancara secara mendalam dan juga dilakukannya triangulasi data untuk menemukan data. Dalam penelitian ini peneliti mengambil 7 subjek penelitian dengan jumlah 9 orang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya apa saja yang dilakukan oleh kelompok UPPKS Maju Lestari dalam proses pemberdayaan perempuan serta mengetahui tingkat kemandirian ekonomi dari kelompok UPPKS Maju Lestari dalam membantu meningkatkan pendapatan rumah tangga anggotanya. Berdasarkan hasil dari data lapangan dapat diketahui bahwa kelompok UPPKS Maju Lestari telah melakukan upaya dalam rangka pemberdayaan perempuan melalui proses enabling, empowering dan protecting dengan upaya pemberdayaan melalui pelatihan dan juga pembinaan. Hasil dari upaya tersebut menjadikan perempuan dikelompok UPPKS Maju Lestari menjadi mandiri sehingga mampu memenuhi kebutuhan hidup, terpenuhinya kebutuhan rumah tangga dan kebutuhan psikologis perempuan anggota kelompok tersebut. Kata Kunci: Kemandirian, Ekonomi, Pemberdayaan, Perempuan, UPPKS

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kemandirian ekonomi
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi > 2x6.32 Ekonomi Keuangan
Divisions: Fakultas Dakwah > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Fitri Rahayu Sdri
Date Deposited: 08 Sep 2021 07:31
Last Modified: 08 Sep 2021 07:31
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/11263

Actions (login required)

View Item View Item