ANALISIS EFEKTIVITAS PENERAPAN JAMINAN FIDUSIA DALAM MEMINIMALISIR PEMBIAYAAN BERMASALAH DI BMT MENTARI BUMI CABANG KUTAWIS

Fifi, Arbaenul Oktafiyanti (2021) ANALISIS EFEKTIVITAS PENERAPAN JAMINAN FIDUSIA DALAM MEMINIMALISIR PEMBIAYAAN BERMASALAH DI BMT MENTARI BUMI CABANG KUTAWIS. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
FIFI ARBAENUL OKTAFIYANTI_ANALISIS EFEKTIVITAS PENERAPAN JAMINAN FIDUSIA DALAM MEMINIMALISIR PEMBIAYAAN BERMASALAH DI BMT MENTARI BUMI CABANG KUTAWIS.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Jaminan fidusia adalah hak jaminan atas benda bergerak yang berwujud maupun tidak berwujud dan bangunan di atas tanah orang lain baik yang terdaftar maupun tidak terdaftar, serta tidak dapat dibebani hak tanggungan, yang tetap berada dalam penguasaan pemberi fidusia sebagai agunan pelunasan utang tertentu yang memberikan kedudukan diutamakan kepada penerima fidusia terhadap kreditur lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan jaminan fidusia dalam meminimalisir pembiayaan bermasalah di BMT Mentari Bumi Cabang Kutawis. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan jenis penelitian kualitatif yang dilakukan secara deskriptif analisis. Jenis penelitian ini menggunakan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Selanjutnya data yang terkumpul digambarkan dan dijabarkan secara jelas mengenai objek penelitian sesuai dengan fakta di lapangan. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penerapan jaminan fidusia cukup efektif dalam meminimalisir pembiayaan bermasalah. Penerapan jaminan fidusia memberikan efek jera bagi nasabah dilihat dari menurunnya jumlah NPF setiap bulannya. Namun sasaran yang dilakukan kurang tepat karena tidak memperhatikan permasalahan lain yang ditimbulkannya yaitu menurunnya anggota pembiayaan serta jumlah pembiayaan yang ikut menurun sehingga tidak memberikan hasil yang maksimal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Jaminan Fidusia, Pembiayaan Bermasalah
Subjects: 2x4. Fiqih > 2x4.2 Muamalah > 2x4.27 Bank (BMT)
2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Sdri Fifi Arbaenul Oktafiyanti
Date Deposited: 30 Jul 2021 03:54
Last Modified: 30 Jul 2021 03:54
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/10486

Actions (login required)

View Item View Item