PANDANGAN TOKOH MASYARAKAT TENTANG KEBERADAAN LOKALISASI DI DESA SLARANG KECAMATAN KESUGIHAN KABUPATEN CILACAP

Tugiman, Tugiman (2021) PANDANGAN TOKOH MASYARAKAT TENTANG KEBERADAAN LOKALISASI DI DESA SLARANG KECAMATAN KESUGIHAN KABUPATEN CILACAP. Skripsi thesis, IAIN PURWOKERTO.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI TUGIMAN cover-digabungkan.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Prostitusi berupa tingkah laku lepas bebas tanpa kendali dan cabul. Di dalamnya termasuk pelacuran yang terdiri dari PSK, Mucikari, dan Penjajan seks. Faktor utama yang melatarbelakangi prostitusi adalah PSK yang tidak bisa menahan hawa nafsu, faktor ekonomi, faktor religiusitas, dan faktor kesadaran. Dari beberapa faktor tersebut, faktor ekonomi menjadi alasan yang dominan. Hal demikian berlarut-larut menjadi antara yang kontroversi bagi kalanangan tokoh agama dan masyarakat. Di desa Slarang Kecamatan Kesugihan, faktor ekonomi tidak menjadi alasan penuh untuk tetap terjadinya perbuatan prostitusi. Melainkan, dari masing-masing pribadinya yang tidak ingin beralih cara mereka mendapatkan penghasilan. Tokoh agama dan tokoh masyarakat sudah berusaha memberikan bimbingan serta alternatif pekerjaan lain. Selain itu, aparat tokoh agama tokoh masyarakat dan pemerintah setempat sepakat untuk tidak membawa kasus tersebut ke dalam ranah hukum. Melainkan ditangani dengan para tokoh agama, masyarakat serta masyarakat sendiri dengan cara kekeluargaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis Pandangan tokoh agama dan Tokoh Masyarakat dalam upaya menanggulangi dampak prostitusi. Penelitian ini adalah penelitian lapangan berbentuk kualitatif dengan pendekatan-pendekatan fenomenologis, pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang terkumpul lalu dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif dengan naratif. Adapun hasil penelitian ini menunjukan yang memakai metode pendekatan: proses dakwah dengan memberikan bimbingan dan penyuluhan yang dilakukan oleh tokoh agama dan tokoh masyarakat sekitar kompleks lokalisasi didesa Slarang dalam upaya menanggulangi permasalahan dampak prostitusi yaitu dengan memberikan pengarahan kearah yang lebih baik. Upaya tersebut dilengkapi dengan bimbingan rohani dan penyuluhan dari tokoh agama, tokoh masyarakat serta meminta dari bantuan unsur dinas kesehatan untuk membantu menjadikan jiwa dan kesehatan yang lebih baik jasmani maupun rohani.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pandangan, Tokoh Masyarakat, Lokalisasi
Subjects: 2x6 Sosial dan Budaya > 2x6.1 Masyarakat Islam > 2x6.14 Perubahan Sosial
Divisions: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Sdri Ayuk Kusumaningrum
Date Deposited: 09 Mar 2021 04:23
Last Modified: 09 Mar 2021 04:23
URI: http://repository.uinsaizu.ac.id/id/eprint/10020

Actions (login required)

View Item View Item